SUKSES UPACARA HUT RI KE 73 KEMENAG SELAYAR

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Benteng (Inmas Selayar) – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kepulauan Selayar Dra. Hj. Andi Nirmala bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 73 Jumat, Tanggal 17 Agustus 2018 yang dilaksanakan di depan Kantor Kemenag Selayar.

 

Upacara kali ini agak berbeda dengan pelaksanaan sebelumnya dimana pelaksana Upacara didominasi oleh wanita mulai dari Komandan Upacara, Pembacaan Naskah UUD 1945, Pancasila, Panca Prasetia Korps Pegawai RI dan Pembacaan Doa. Hal ini atas permintaan Hj. Andi Nirmala sebelum pelaksanaan Upacara.

Dalam petikan sambutan seragamnya Hj. Andi Nirmala mengatakan Peringatan Proklamasi Kemerdekan RI ke 73 merupakan momen yang tepat untuk mengenang para pendahulu kita, pahlawan dan perintis Kemerdekaan serta para pendiri Republik Indonesia, mereka yang segenap pemikiran, tindakan dan gerakan perjuangan yang kolektif sehingga saat ini kita semua bisa menikmati hidup di Bumi Indonesia sebagai Bangsa yang Merdeka, berdaulat, Bangsa yang sederajat dengan Bangsa lain.

Drum Bend anak-anak dari MAN Kepulauan Selayar mengiringi pelaksanaan Upacara, sehingga menjadikan suasana menjadi meriah dan bersemangat, sehingga Upacara dapat berjalan sukses. (ptg)


Daerah LAINNYA