Terima Kunjungan PD. DDI, Kakan Kemenag Soppeng : Mari Kita Wujudkan Visi Religi

Soppeng (Humas) -- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng Afdal, S.Ag.,MM, di ruang kerjanya menerima kunjungan dari Pengurus Daerah Darud Da'wah wal Irsyad (PD-DDI) Kabupaten Soppeng, Rabu (22/6/22).

Mengawali pembicaraan, Ketua PD. DDI Soppeng Drs. Latang, M.Pd.I terlebih dahulu memperkenalkan diri beserta segenap unsur Ketua dan pengurus lainnya.

Kakan Kemenag, Afdal menekankan agar Madrasah DDI lebih fokus pada pembangunan karakter. Selain mempelajari ilmu-ilmu agama, para pembina dan pengajar di madrasah wajib bekerja dengan tujuan memperbaiki ummat.

Afdal berharap Pengurus DDI Soppeng lebih intens melakukan pendampingan, pembinaan dan kalau bisa ada pertemuan rutin antara pengurus dengan kepala madrasah sebagai ruang koordinasi dan silaturahmi dengan warga DDI Kabupaten Soppeng secara umum.

Lebih jauh, Kakan Kemenag dan pengurus DDI sepakat menjalin komunikasi yang baik demi mewujudkan visi religi di Kabupaten Soppeng.  "Mari kita bergandengan mewujudkan Kabupaten Soppeng menjadi daerah yang beradab dan religius" ujarnya.

Terkait penempatan maupun pergeseran tenaga pendidik dan kependidikan PNS di lingkungan Madrasah DDI akan dikomunikasikan terlebih dahulu dengan pengurus yayasan. (afr)


Daerah LAINNYA