Ternyata Nasi Goreng Ala Bapak-bapak Kemang Bone Enak

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Watampone, (Inmas Bone) - Semarak Porseni peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) RI ke74 Tahun tingkat Kabupaten Bone. Ada berbagai macam lomba dan kegiatan sosial. Hal ini menjadi agenda rutin tahunan, terkadang dengan perubahan jenis lomba. 

Kali ini, Senin (30/12/2019) lomba memasak nasi goreng hanya diperuntukkan Bapak-bapak atau pejabat di Kantor Kemenag Kabupaten Bone, Kepala Madrasah Negeri dan Forum KUA Kecamatan. Para istri yang tergabung dalam ikatan Dharma Wanita Persatuan (DWP) menjadi panitia pelaksana, sekaligus yang ngurusi hal-hal logistik, peralatan dan penjurian. 

Meskipun diperuntukkan bagi bapak-bapak, desain acara dikemas serius. Mereka tampil ala Chef dan saling bersaing demi memperoleh penilaian terbaik dari penilai Pokja III Tim Penggerak PKK Kabupaten Bone. Agar ramai, disiapkan pula peralatan audio agar semuanya bisa goyang, terhibur dan heboh.

Bahan-bahan dapur pun disiapkan secara mentah. Mulai bawang merah dan putih, mentimun, sawi, tomat, telur dan udang. Tampilan nasi goreng yang jadipun macam-macam, ada warna cerah dan ada pula tampil biasa.

Begitupun julukan nasi goreng yang disajikan ada yang mencermikan tupoksi pekerjaan. Misalkan Kepala Seksi Bimas Islam Taufiq Raden, S.Ag., M.Sosi.I membuat nasi goreng Sakinah. Penyelenggara Syariah H. Ahmad Yani, S.Ag., M.Ag menyajikan nasi goreng Mengaji.

Kakan Kemenag Bone Dr. H. Wahyuddin Hakim, M.Hum pun turut membuat nasi goreng tradisional. Tidak butuh waktu yang lama. Kurang dari 30 menit, peserta telah menyajikan nasi gorengnya.

Menurut Kakan Kemenag Bone H. Wahyuddin dalam sambutannya bahwa para laki-laki tidak hanya mencari nafkah namun wajib terampil didapur. “Bapak-bapak jangan hanya cari nafkah tapi wajib juga terampil didampur, jangan merepotkan terus isteri didapur”, ungkapnya.

Setalah tim penilai mendatangi persatu peserta tuk memberikan penilaian, tiba juga saatnya penonton mencicipi secara gratis bahkan dimakan lahap.

Berikut keputusan tim penilai atas cita rasa nasi goreng ala Bapak-bapak di Kemenag Bone :

Juara I Kepala MAN 4 Bone

Juara II Penyelenggara Syariah

Juara III Kakan Kemenag Bone

Juara harapan I Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah

Juara harapan II Kepala Seksi Pendidikan Madrasah

Juara harapan III Kepala MTsN 1 Bone

Juara faforit I Kepala MIN 7 Bone

Juara faforit II Kepala Seksi PD.Pontren

Juara faforit III Kepala MAN 1 Bone.

Selamat merayakan HAB Kemenag RI ke 74 Tahun, Umat Rukun, Indonesia Maju. (ah/arf)


Daerah LAINNYA