Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Ijazah merupakan salah satu bukti pernyataan tamat atau telah menyelesaikan pendidikan pada lembaga tertentu dan sebagai dokumen pribadi yang sangat berharga untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.
Kepala TU MTs Muhammadiyah Bulukumba sedang melayani pengambilan ijazah. Bertempat di ruang tata usaha, siswa tersebut merupakan alumni yang sekarang bersekolah di sekolah yang berbeda. Kamis (30/06/2022).
Pengambilan ijazah dilayani oleh Kepala Tata Usaha (KTU) madrasah. Sebelum ijazah diserahkan kepada siswa yang bersangkutan, mereka terlebih dahulu diminta untuk mengisi buku pengambilan ijazah dan cap 3 jari.
Kepala TU, Ardiansyah mengatakan bahwa siswa yang datang untuk mengambil ijazah sudah disampaikan sejak lama dan sebelumnya sudah diinformasikan melalui wa grup alumni setelah pihak TU merampungkan penulisan data siswa, nilai, hingga penempelan foto siswa.
Lanjut Ardiansyah "pengambilan ijasah ini bisa diambil apabila telah melengkapi administrasi dan syarat lainnya. "Paparnya.
Ditegaskannya, ijazah atau dokumen berharga yang telah diterima atau diambil agar disimpan dengan baik sehingga sewaktu-waktu diperlukan maka tidak sulit lagi mencarinya.
Selain itu, mereka juga datang atas imbauan dari pihak sekolah mereka masing-masing yang mengharuskan mereka untuk segera mengumpulkan fotokopi ijazah yang sudah dilegalisir untuk keperluan data dan kelengkapan berkas yang dibutuhkan sekolah mereka masing-masing. (ARd)