Tim Visitasi Kanwil Kemenag Sulsel Tinjau Obyek Binaan Penyuluh di Daerah Pesisir

Visitasi Obyek Penyuluh Binaan

Lampuara, Ponrang Selatan (Humas Luwu) - Penyuluh Agama Islam Fungsional Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Ponrang Selatan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Luwu, Jusmal, S.Ag.,MH., yang lolos nominasi 6 (enam) besar sebagai Penyuluh Agama Islam Teladan Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan akhirnya di visitasi objek binaannya yang berada di daerah pesisir laut Desa Lampuara Kec. Ponrang Selatan Kab. Luwu, Senin, (05/09/2022).

Kepala Bidang Penerangan Agama Islam dan Zakat Wakaf (Penais Zawa) Kanwil Kemenag Sulsel, Dr. H. Abdul Gaffar, S.Ag.,MH, selaku Ketua Tim Visitasi mengungkapkan untuk menuju 6 besar melalui proses panjang.

“Penyuluh yang masuk nominasi 6 besar tidak serta merta langsung ditunjuk, tetapi melalui proses yang panjang.” Jelasnya.

“Penilaian bukan hanya dari segi keagamaan , tetapi ada segi lain seperti metode Penyuluh dalam peningkatan kesejahteraan obyek binaannya.” Tambahnya.

H. Abdul Gaffar juga menekankan bahwa kedatangan Tim Visitasi ini adalah menguji apa yang sudah dipresentasekan di Tingkat Provinsi sudah sesuai dengan apa yang ada di lapangan.

Kepala Kantor Kemenag Luwu, Drs. H. Nurul Hq, MH., mengungkapkan rasa syukurnya karena Penyuluh dari Kemenag Luwu masuk 6 besar sebagai Penyuluh Teladan Tingkat Provinsi.

“Ini pertama kalinya wakil Kemenag Luwu masuk nominasi 6 besar sebagai Penyuluh Teladan Tingkat Provinsi, tentu perlu kita syukuri bersama dan berharap bisa mewakili Provinsi Sulsel menuju Nasional.” Tuturnya.

Diakhri acara, Tim Visitasi meninjau langsung lokasi obyek binaan Penyuluh Teladan setelah sebelumnya Jusmal kembali mempresentasekan makalahnya yang berjudul “Pemberdayaan Ekonomi Kelompok Majelis Taklim Melalui Rumput Laut Katonik Di Desa Lampuara Kec. Ponrang Selatan Kab. Luwu”.

Hadir mendampingi Tim Visitasi, Kepala Kantor Kemenag Luwu, Drs. H. Nurul Haq, MH, Kepala Seksi Bimas Islam Kemenag Luwu, H. Sukardi Yusuf, S.Ag.,MM., Ketua Pokjaluh Kemenag Luwu, Asrimuddin, S.Ag., Camat Ponrang Selatan, Kepala Desa Lampuara, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat. (Hjr/LiL)


Daerah LAINNYA