UPZ KUA Batulappa Raih Peringkat Pertama Penyetor Zakat Fitrah Selama 11 Tahun Berturut-Turut

UPZ KUA Batulappa Raih Peringkat Pertama Penyetor Zakat Fitrah Selama 11 Tahun Berturut-Turut

Batulappa, (Humas Pinrang) – Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Batulappa berhasil mempertahankan prestasinya sebagai penyetor terbanyak Zakat Fitrah selama 11 tahun berturut-turut. Hal ini disampaikan pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M yang berlangsung di Masjid Assafiah Ibrahim, Kelurahan Kassa, pada Jumat (11/10/2024).

Kepala KUA Kecamatan Batulappa, Muhamadong, bersama Camat Batulappa, Mursalim, turut menghadiri acara tersebut. Dalam kesempatan ini, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Pinrang juga memberikan bantuan kepada lima orang mustahiq. Masyarakat sekitar pun terlihat antusias menyimak tausiah yang disampaikan oleh Ketua Baznas Kabupaten Pinrang, Ustadz Muhammad Tayyeb.

Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Husnul Khatimah, Penyuluh Agama KUA Kecamatan Batulappa, diikuti dengan pembacaan Barzanji oleh para pegawai syara’ Masjid Assafiah Ibrahim. Sementara itu, doa dipimpin oleh Kepala KUA Batulappa, Muhamadong.

Dalam tausiahnya, Ustadz Muhammad Tayyeb menekankan pentingnya meneladani kehidupan Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari, terutama dengan meningkatkan ibadah, seperti shalat dan zakat. “Dengan hikmah Maulid Nabi, mari kita cintai Nabi dan pelihara kehidupan kita dengan kebaikan,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan umat muslim untuk menyempurnakan shalat, serta menjaga kewajiban sosial seperti zakat, infaq, dan shadaqah. Menurutnya, orang yang paling baik adalah mereka yang bermanfaat bagi orang lain, seperti yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW. “Orang yang senantiasa mengeluarkan hartanya, baik itu zakat, infaq, shadaqah, atau wakaf, adalah manusia terbaik,” tambahnya.

Ustadz Tayyeb juga menyampaikan rasa bangganya terhadap warga Kecamatan Batulappa yang meskipun memiliki jumlah penduduk paling sedikit, namun selama 11 tahun berturut-turut berhasil mempertahankan posisi sebagai penyetor Zakat Fitrah terbanyak, serta aktif menyetor zakat maal.

Para mustahiq yang menerima bantuan dari Baznas mengucapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada UPZ KUA Kecamatan Batulappa yang telah memfasilitasi kegiatan ini. (Rosmini)


Daerah LAINNYA