UPZ MTsN 6 Bulukumba Lakukan Updating Pengurus

Foto UPZ MTsN 6 Bulukumba Lakukan Updating Pengurus

Dampang (Humas Kemenag) - MTsN 6 Bulukumba gelar rapat Revisi Pengurus atau Updating Pengurus) Unit Pengumpul Zakat (UPZ) MTsN 6 Bululumba Selasa, (24/5/22) di Aula Madrasah. 

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah dan didampingi oleh Ketua UPZ MTsN 6 Bulukumba serta dihadiri oleh seluruh stakeholder madrasah. 

Kepala Madrasah, MtsN 6,  Nurmiah menyampaikan bahwa sesungguhnya Unit Pengumpul Zakat (UPZ) madrasah sudah terbentuk. 

"UPZ Madrasah sudah terbentuk, akan tetapi ada beberapa kepengurusan yang berubah, seperti pengurus yang pindah maupun pensiun sehingga laporan zakatnya belum masuk, olehnya itu kita dihimbau untuk updating pengurus UPZ di satker madrasah," Ungkapnya. 

Lebih lanjut Nurmiah juga mengatakan bahwa setelah ada pengusulan pengurus baru dari satker madrasah maka Baznas akan memproses dengan mengeluarkan ketetapan berupa Surat Keputusan. 

Sementara itu, Uqripa dalam arahannya menyampaikan bahwa tujuan UPZ adalah untuk membantu Baznas dalam pengelolaan infak dan zakat, dengan demikian pengelolaannya lebih terkoordinir dan penyalurannya Insyaa Allah lebih baik pula. 

Dirinyapun berharap, UPZ MTsN 6 Bulukumba dapat berjalan dengan baik dan lancar sehingga kedepannya bisa memberikan yang terbaik bagi siswa ataupun masyarakat terutama pengelolaan dana infak dan zakat. 

"Bantuan yang kita berikan semoga bisa lebih baik dari sebelumnya, ataupun program program kita bisa dikembangkan," Tutupnya. (Nrw/Afs)


Daerah LAINNYA