Usai PAS, Peserta Didik MTs DDI Labukkang Setor Hafalan Surah-Surah Pendek

Siswa menyetor hafalan surah-surah pendek setelah selesai pelaksanaan PAS

Parepare, (Humas Parepare) – Setelah selesai pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Tahun Pelajaran 2022/2023 di MTs DDI Labukkang, selanjutnya dilaksanakan kegiatan yang tidak kalah pentingnya dan termasuk dalam penilaian terhadap peserta didik yakni Hafalan Surah-Surah Pendek pada Selasa, 13 Desember 2022.

Hafalan surah-surah pendek merupakan salah satu program unggulan MTs DDI Labukkang yakni pembiasaan hafalan surah-surah pendek yang terdapat dalam jus 30 dan beberapa surah pendek lainnya. Program ini dilaksanakan setiap awal tahun ajaran baru yang berlangsung selama satu semester. 

Setiap peserta didik diwajibkan menghafal surah-surah pendek yang telah disusun oleh wali kelas masing-masing, dan setiap jenjang berbeda jumlah surah yang harus dihafal.

Setelah satu semester, peserta didik menyetor hafalan surah-surah pendek yang telah dihafal. Satu persatu peserta didik menghafal semua surah yang telah ditentukan berdasarkan jenjangnya, dan mereka dinilai berdasarkan makhrijatul huruf, tajwid, dan tartil.
Wali Kelas VIII, Hasmaini menjelaskan bahwa ada strategi yang yang dilakukan sehingga para peserta didik dapat menghafal surah-surah yang telah ditentukan.

”Setiap awal pembelajaran, semua siswa diajak menghafal surah pendek selama beberapa hari, setelah mereka hafal, hari selanjutnya diberikan lagi surah lainnya, begitu seterusnya, hingga pada akhir semester, setiap peserta didik wajib menghafalkan semua surah yang telah ditentukan wali kelas masing-masing,”ungkapnya.

Sementara itu, Kepala MTs DDI Labukkang menjelaskan bahwa hafalan surah-surah pendek merupakan program yang sangat bermanfaat bagi peserta didik.

“Sudah beberapa tahun terakhir kami jalankan program ini dengan tujuan untuk melatih daya ingat siswa, memperlancar cara baca Alquran sejak dini, dan mempelajari isi Alquran sehingga nantinya diharapkan bisa mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari, seperti saat salat, mengaji, dan ibadah lainnya,”ujarnya.(Risna/Wn)


Daerah LAINNYA