USIA 87 TAHUN JAMAAH HAJI TERTUA KABUPATEN JENEPONTO : NURJANNAH BINTI MANGNGELLAI

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

 

Belokallong (Inmas Jeneponto)- Pelepasan jamaah haji kabupaten jeneponto resmi dilepas dan diberangkatkan menuju asrama haji sudiang Makassar oleh Bapak H. Paris Yasir, SE. Bertempat di Masjid Agung Jeneponto Sabtu, 27 Juli 2019.

Tergabung dalam kloter 30 embarkasi Hasanuddin Makassar bersama dengan Kota Makassar, Kabupaten Toraja Utara, dan Kabupaten Kolaka Sulawesi Tenggara yang rencana akan diterima di asrama Haji Sudiang Makassar Jam 14.00 Wita.

Dari 345 Jamaah, Calon Haji bernama Nurjannah Binti Mangngellai yang turut hadir dimasjig agung yang berada di rombongan 4 adalah jamaah yang paling tertua dengan usia 87 Tahun.

Ditemui penulis, awak Humas Kemenag. Jeneponto Abdul Rasyid merasa sangat bersyukur kehadirat Allah SWT. Atas ijinyalah sehingga diusia 87 tahun ini,dapat menunaikan perjalanan ibadah haji ditahun ini. Selama 9 tahun lebih menunggu, dengan penuh kesabaran,dan keyakinan yang kuat akan dapat melihat tanah haram yang menjadi kiblat bagi seluruh umat muslim didunia.

Selanjutnya berharap, semoga saya dan seluruh rombongan mendapat rahmat dan hinayahnya,sehingga kami semua sehat dan semua rukun haji ini dapat kami laksanakan dengan aman,lancar dan tidak ada kendala,dengan penuh harap. ( AlrasFhr ).  


Daerah LAINNYA