Batulappa (Inmas Sidrap) - Wakil Bupati Sidrap, H Mahmud Yusuf bertindak sebagai inspektur Upacara Penurunan Bendera Merah Putih dalam rangka HUT ke-74 RI, Sabtu (17/8/2019) sore, di Lapangan Kompleks SKPD Sidrap.
Upacara dihadiri Bupati Sidrap, , Dandim 1420 Sidrap, Kapolres Sidrap, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang, Wakil Ketua DPRD Sidrap, , Ketua Pengadilan Negeri Sidrap, dan Kajari Sidrap serta para Pejabat lingkup SKPD Sidrap.
Jika perangkat upacara pengibaran bendera pagi harinya berasal dari Polres Sidrap, maka penurunan bendera personilnya berasal dari Kodim 1420 Sidrap. Danramil 1420-02/Tellu Limpoe, Kapten Inf Haryono Mansyur bertindak sebagai komandan upacara. Sementara sebagai Perwira Upacara yaitu Danramil 1420-04/Watangpulu, Kapten Ctp Yohanis Rony.
Komandan Paskibraka dipercayakan kepada Dan Unit Intel Dim 1420/Sidrap, Letda Inf Ratno. Adapun Serma Kasruddin bertugas sebagai pembawa acara. Upacara berlangsung tertib dan lancar. Paskibraka menjalankan tugasnya dengan maksimal, bahkan mendapat aplaus hadirin.(humsid)