Wahidah : Upayakan Peserta Didik Nyaman Di Kelas

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Jalanjang, (MI Darul Ulum) - Salah satu faktor penentu keberhasilan pembelajaran adalah situasi dan kondisi yang nyaman, sarana dan prasarana yang mendukung dan memadai, komunikasi yang hangat dan memungkinkan peserta didik menjalani pembelajaran dengan baik. Oleh karenanya, mengupayakan kondisi demikian itu haruslah selalu di lakukan oleh guru.

Kepala MI Darul Ulum Jalanjang, Wahidah, S.Pd.I di ruang kerjanya mengungkapkan kebanyakan kelas masih bersifat konvensional (kebiasaan), keadaan tersebut jelas bisa membuat peserta didik menjadi jenuh, ibarat makanan bila di setiap hari di sajikan menu yang sama siapa pun pasti akan bosan.

Wahidah, S.Pd.I menambahkan, untuk mengatasi kemungkinan tersebut, guru harus mengupayakan agar peserta didik merasa nyaman di kelas. Peserta didik ketika di kelas mereka bisa seperti di rumah sendiri, membebaskan peserta didik untuk mengambil posisi belajar. Mereka tidak akan harus duduk manis di kursi masing masing".

"Kunci pelaksanaan pembelajaran adalah bagaimana guru memberikan tantangan sehingga peserta didik memiliki keterlibatan yang penuh semangat dengan terlihat  secara penuh semangat, peserta  didik dan guru harus membangun suasana belajar yang nyaman dan pembelajaran bisa berlangsung sebagaimana yang di harapkan". Tutup Wahidah, S.Pd.I dengan tersenyum. (dir/arf)


Daerah LAINNYA