Waka Humas MTsN 1 Bulukumba Raih Penghargaan Kontributor Berita Terbaik 1

Kontributor berita MTsN 1 Bulukumba Erna Erawati, terima penghargaan Terbaik 1 dari Kakankemenag Bulukumba, Rabu (11/01/2023).

Bulukumba, (Humas Bulukumba) – Bertempat di gedung PLHUT Kemenag Bulukumba, Wakamad Humas MTsN 1 Bulukumba, Erna Erawati   mendapatkan penghargaan dari Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba sebagai Kontributor Berita terbaik 1 (Satu) tingkat Kabupaten Bulukumba, Rabu (11/01/2023).

Penerimaan penghargaan ini dilaksanakan pada saat pelaksanaan rapat koordinasi bulanan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba. Kontributor berita MTsN 1 Bulukumba dalam satu tahun periode Februari sampai Desember di tahun 2022 mampu menulis sebanyak 874 berita yang masuk dalam web Kanwil Kemenag Prov. Sulsel.

“Zaman yang serba digital lekat dengan media sosial ini membawa kita semuanya untuk bijak dan cerdas menyikapinya. Salah satu bentuk sikap kita, khususnya MTsN 1 Bulukumba menggunakan media sosial diantaranya akun Facebook MTsN 1 Bulukumba, akun Facebook khusus Humas MTsN 1 Bulukumba, dan Instagram MTsN 1 Bulukumba,  dengan menutup kegiatan – kegiatan madrasah melalui kegiatan menulis ke Website Kanwil Kemenag Prov.Sulsel, ungkap Erna.

“Upaya dalam marketing education untuk mempromosikan madrasah kami, salah satunya dengan menuliskan kegiatan madrasah yang tertuang dalam bentuk berita, ucapnya.

Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba memberikan apresiasi berupa penghargaan kepada satuan kerja atau madrasah dengan kontribusi terbanyak pada tahun 2022. Hal tersebut sebagai apresiasi Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba telah menerima penghargaan sebagai kontributor berita terbaik 1 tingkat  Provinsi Sulsel yang diumumkan dalam acara Malam Ramah Tamah Hari Amal Bhakti Kementerian Agama ke 77 di Gedung Balai Kartini, Bantaeng Sabtu, 07 Januari 2022 lalu.

Maka dari itu, pihak Kemenag memberikan apresiasi kepada 10 besar satuan kerja dan madrasah yang telah berkontribusi mengirimkan beritanya selama tahun 2022.

Sementara itu Kepala MTsN 1 Bulukumba, Muhammad Asdar  mengutarakan harapannya agar kontributor berita MTsN 1 Bulukumba dapat  mempertahankan dan meningkatkan kualitas dan kuantitas beritanya di tahun 2023, harapnya.

Muhammad Asdar apresiasi capaian waka Humasnya dengan memberikan ucapan terima kasih dan berucap “Alhamdulillah kontributor berita  MTsN 1 Bulukumba meraih penghargaan sebagai kontributor terbaik 1 (satu)   lingkup Kemenag  Kabupaten Bulukumba, ucapnya.

Kepala madrasah berharap kepada Humas MTsN 1 Bulukumba untuk bisa lebih meningkatkan dan mempertahankan kualitas dan kuantitas dalam berkontribusi mengirimkan berita, sehingga kedepannya Kemenag Bulukumba dapat tetap mempertahankan posisi terbaik 1 kontributor berita di website Kanwil Kemenag Prov. Sulsel, pungkasnya. (Er)


Daerah LAINNYA