Wujudkan Generasi Berakhlakuk Karimah Ceria Dan Bahagia, MIN 1 Bone Gelar Gema Ramadhan

Peserta Didik MIN 1 Bone Tampil dalam kegiatan Gema Ramadhan

Maroanging, (Humas Bone)- Bulan yang penuh berkah dan penuh ampunan yang kita sebut sebagai bulan suci Ramadhan adalah bulan yang mulia, dimana semua umat muslim didunia berlomba lomba untuk melakukan kebaikan karena pahala yang berlipat ganda, seperti yang terlihat dalam kegiatan yang dilakukan oleh MIN 1 BONE.  Warga MIN 1 saat ini tengah menggelar Gema Ramadhan dengan tema Ramadhan Karim, Membentuk Generasi Sholeh/ Sholehah, Beriman, Bertaqwa, Berakhlakul Karimah, Ceria dan Bahagia.

Kegiatan Gema Ramadhan ini dipusatkan di tribun Lapangan Upacara Madrasah selama sepekan yaitu sejak senin kemarin dan akan berakhir pada sabtu, 15 april mendatang.

Pada kegiatan ini terdapat beberapa cabang lomba yang diikuti oleh peserta didik, diantaranya: Lomba Asmaul Husna, Hafalan Surah Pendek, Tadarrus, Praktik Sholat Subuh, Praktik Wudhu, Pildacil, Adzan, serta Kuis Siapa Mau Jadi Juara?. Keseluruhan lomba tersebut diikuti oleh peserta didik kelas 1-5, sementara peserta didik kelas 6 saat ini diminta untuk fokus menghadapi ujian madrasah.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi kepada siswa agar mereka mampu tampil di depan khayalak ramai sekaligus menumbuhkembangkan prestasi siswa sejak dini, serta  dapat menjadi siswa yang beriman, bertaqwa, dan berakhlakul karimah.

Ahmad Yani, selaku pendidik di MIN 1 BONE yang mewakili Kepala Madrasah dalam pembukaan kegiatan  Gema Ramadhan, Senin (10/04/2023) pagi kemarin menuturkan, “sesuai dengan tema yang diangkat, saya harap melalui kegiatan ini, kita dapat menanamkan pemahaman kepada siswa untuk memperbanyak ibadah di bulan Ramadhan sehingga bisa meningkatkan iman dan taqwa serta mendekatkan diri kepada Allah SWT,” Katanya. (Sakinah/Ahdi)


Daerah LAINNYA