Alla (Humas Enrekang) Mengenai Program 1 Juta Vaksin Insya Allah kami dari KUA Alla akan menyukseskan program tersebut yang akan dilaksanakan pada hari Selasa mendatang ucap Kepala KUA Alla, Mahmuddin dalam laporannya kepada Kakan Kemenag Enrekang.
Program giat Ramadhan merupakan program untuk membantu masyarakat sehingga hari ini kita berada disini ucap Kakan Kemenag Enrekang, Irman. Mengenai program Vaksin Booster Alhamdulillah Kabuoaten Enrekang sudah bergerak dan menyukseskan hal tersebut.
Untuk Zakat Fitrah sebisa mungkin dikelola dengan baik sehingga apa yang kita canangkan sebagai pelayan umat betul-betul dapat di laksanan, seperti hari ini kita akan bertemu langsung dengan masyarakat untuk bersilaturahmi dan memberi sedikit bantuan kepada penerima.
Kerja-kerja seperti inilah merupakan bukti kepedulian Kementerian Agama khususnya Kemenag Enrekang kepada masyarakat untuk dapat membantu sesama. Program seperti ini juga merupakan program yang bersinergi dengan program Kemenag RI yakni transformasi layanan umat.
Pertemuan yang di laksanakan di KUA Alla tersebut yang di bingkai dengan Bincang Bincang Santai dan di hadiri oleh Kakan Kemenag Enrekang, Kepala KUA Alla, Penyuluh Agama serta pegawai KUA Alla. (bob)