Yayasan LemINA dan UNICEF Gelar Kegiatan DKT di Pondok Pesantren Babul Khaer Bulukumba

Yayasan LemINA dan UNICEF Gelar Kegiatan DKT di Pondok Pesantren Babul Khaer

Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Yayasan LemINA, yang bergerak di bidang sosial pendidikan dan kesehatan sejak tahun 2010, bekerja sama dengan UNICEF melaksanakan kegiatan Diskusi Terpumpun (DKT) Awal di Pondok Pesantren Babul Khaer Bulukumba. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Penguatan Remaja Perempuan Terintegrasi di Kabupaten Bulukumba.

Program tersebut bertujuan meningkatkan kapasitas anak remaja usia 10-19 tahun dalam berpartisipasi atau memimpin kegiatan bermasyarakat yang berkaitan dengan isu Pendidikan, perlindungan (kekerasan, perkawinan anak), kesehatan, dan kebersihan menstruasi.

Chaerul Umam, pengasuh di Pondok Pesantren Babul Khaer, menyampaikan kesyukuran atas pendampingan langsung terkait layanan perlindungan anak dari LemINA dan UNICEF. Ia menekankan manfaat kegiatan ini untuk pesantren dan berharap program ini terus memberikan manfaat bagi semua pihak.

Pada kegiatan DKT Awal, melibatkan 80 santri/santriwati di 2 pesantren dan 2 madrasah. Tujuannya adalah mengidentifikasi pemahaman awal siswa tentang pengetahuan, praktik, sikap, dan kemampuan menangani masalah kesehatan dan kebersihan menstruasi, serta isu perlindungan anak.

Chaerul Umam juga mengumumkan bahwa kegiatan selanjutnya akan melibatkan pelatihan untuk guru dan pengasuh pada tanggal 24-27 Januari mendatang. 

"Pelatihan ini menjadi langkah penting dalam mendukung pengembangan pengetahuan dan keterampilan yang berkelanjutan di lingkungan pendidikan," tutupnya. (HMS/Fian)


Daerah LAINNYA