ZI Bone; Rapat Perdana Tim, Bahas Mekanisme Pokja I

Watampone, (Humas Bone) - Tim Kelompok Kerja I (Pokja I) Manajemen Perubahan dalam program Pembangunan Zona Integritas (ZI) menggelar rapat perdana setelah terbitnya SK Tim Tugas dari Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bone, Rabu (26/6/2024). Rapat ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Tim Kerja Pembangunan ZI, Andi Nurbudiman, yang juga menjabat sebagai Ketua Pojawas Madrasah.

Rapat yang berlangsung di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Bone ini dihadiri oleh seluruh unsur tim Pokja I, yaitu Akmal (Pengawas Madrasah) sebagai Koordinator, Hj. Nurfaizah (Pelaksana SISKOHAT) sebagai Sekretaris, serta delapan anggota: Hartati (Pengawas Madrasah MI), Abd. Wahid Arif (Ka. KUA Tanete Riattang), Muh. Yusuf (Ka. MIN 1 Bone), Andi Irwan (Ka. MIN 4 Bone), Zainal Abidin (Pelaksana Bimas Islam), Kamaluddin (Penghulu KUA Awangpone), Hj. Nurlaelah (Staf Kehumasan), dan Fatmah Utami (Penyuluh Agama Islam Teladan KUA Tanete Riattang).

Pada rapat perdana ini, fokus utama pembahasan adalah mekanisme kerja Pokja I sebagai master serta menguraikan tugas setiap unsur tim kerja. Ia juga memaparkan uraian tugas secara rinci melalui presentasi powerpoint.

"Seperti saat ini, koordinator tim yang telah memperbanyak salinan SK hingga penyebarannya ke setiap pokja, itu sudah dilakukan," terang Andi Nurbudiman yang memaparkan uraian tugas secara rinci melalui presentasi powerpoint.

Lebih lanjut, rapat ini juga membahas penyusunan program kerja Pokja I dalam Manajemen Perubahan. Pokja I akan berkoordinasi dengan Pokja II hingga Pokja VI, yang berarti ada sistem koordinasi antar pokja yang akan dikontrol dan dievaluasi oleh Pokja I.

Setelah penyusunan kerja oleh Pokja I selesai, tim ini akan mengambil program kerja dari setiap pokja, untuk digabungkan.

“Dirapat ini akan ada nanti ditunjuk, siapa teman akan mengkoodinir pokja II, dan siapa yang di pokja III dan seterusnya untuk mengambil program kerjanya,” kata Andi Nurbudiman.

Langkah selanjutnya, Tim Pokja I akan mengadakan sosialisasi program kerja atau rapat pleno dengan menghadirkan seluruh tim pokja.

Hartati, sebagai anggota Tim Kerja Pokja I, bertugas melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap program ZI ini. (ahdi)


Daerah LAINNYA