Kasi Penmad pimpin rombongan Kemenag Makassar hadiri pembukaan KSM tingkat Nasional

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar (Inmas Makassar) Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kota Makassar Suedi, S.Pd, M.A memimpin rombongan Kemenag kota Makassar ke Kota Manado Sulawesi Utara untuk menghadiri pembukaan Kompetisi Sains Madrasah tingkat Nasional yang akan dilaksanakan di Kampus IAIN Manado, Ahad (15/9/2019)

Beberapa Kepala Madrasah dan Kepala Tata Usaha turut hadir. Plt Kepala MAN Mansyur Patiroi bersama KAURnya Ahmad Malik, Kepala MTSN 1 Hj. Darmawati, Kepala MTSN 2 Hj. A. Udah bersama KAURnya M. As'ad, Kepala MIN 2 H. Aliyas Tayyeb, dan Kepala MI Al Hijrah Hasrah Atuh turut bersama Kamad terbang ke Manado.

Kasi Pendmad mengungkapkan bahwa Kakan Kemenag Makassar akan menyusul karena adanya agenda untuk mewakili Kakanwil pada hari Ahad yang bertepatan dengan jadwal keberangkatan. "Kakan Kemenag rencana ikut rombongan. Kami sudah menyiapkan tiket tetapi ditunda sehari karena beliau dapat amanah dari Kakanwil untuk mewakili Kakanwil." ujarnya. Kasi Pendmad menambahkan Ibu Darma Wanita juga direncanakan ikut tetapi tiba-tiba anak pertama beliau masuk rumah sakit tadi malam jadi batal juga berangkat.

Para rombongan akan menggunakan penerbangan Lion Air dengan kode penerbangan JT 778 yang akan berangkat pada pukul 12:25 pada gate 2 penerbangan domestik. Waktu tempuh penerbangan dari Makassar ke Manado berdurasi kurang lebih dua jam.

Rombongan Makassar akan berada di Manado selama dua hari dan akan menginap di Hotel Sahid Kawanua. Selain akan memeriahkan pembukaan Kompetisi Sains Madrasah tingkat Nasional yang akan dibuka langsung oleh Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin, kehadiran rombongan Kemenag Makassar juga akan melihat dan mendukun siswa asal Makassar yang ikut bertanding. (riz)


Wilayah LAINNYA