slot demo mirip asli Kepala KUA Kecamatan Lamuru Gelar Lomba Gema Halal Bi Halal

Kepala KUA Kecamatan Lamuru Gelar Lomba Gema Halal Bi Halal

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Lalebata, (Humas Bone) - Masih suasana pasca lebaran Idul Fitri 1438 H, Kelurahan Lalebata Kecamatan Lamuru dimeriahkan dengan lomba Gema Halal Bil Halal. 22/07/2017.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Kepala KUA Kecamatan Lamuru Kabupaten Bone kerjasama dengan DPK. BKPRMI Kecamatan Lamuru dan berlansung selama sehari.

Acara pembukaan dilaksanakan di Masjid Raya Lalebata Kecamatan lamuru dan dibuka oleh Kepala KUA Kecamatan Lamuru Abdurahim Riduang, S.Ag., M.HI. Acara ini dihadiri oleh semua unsur lapisan masyarakat Kecamatan Lamuru.

Selanjutnya lomba Gema Halal Bihalal dilaksanakan didua tempat yakni Masjid Raya dan Aula Kantor Kelurahan Lalebata Kecamatan Lamuru.

Lomba dibagi dalam 3 Kategori. Pertama, kategori Badan Kontak Majelis Ta’lim Sekecamatan Lamuru dengan jenis lomba yaitu hafalan berantai, sholat masbuk dan group sholawat. Kedua, kategori Remaja Masjid dengan jenis lomba hafalan berantai, pidato dan penyelenggaraan jenazah. Ketiga, kategori Santri TK/TPA dengan jenis lomba hafalan berantai, adzan, iqamah, dan pidato.

Abdurahim Riduang, S.Ag., M.HI dalam sambutannya mengatakan, acara ini bertujuan sebagai wadah silaturrahim antara kita semua, bukan semata-mata ingin mencari menang atau kalah dalam lomba. Semoga berjalan lancar dan penuh berkah. Aamiin...

Hadiah yang disediakan semua berupa uang pembinaan yang diambil dari dana Keagamaan KUA Kecamatan Lamuru. Ungkap Riduang.

Sementara puncak acara pada malam hari 22 Juli 2017 dengan penyejuk hati tausiah hikmah Halal Bihalal oleh Ustadz Drs. H. M. Tahir Arfah. M.Pd.I. Rektor STAIN Watampone.

Selanjutnya pemberian hadiah kepada semua juara lomba kegiatan tersebut. Panitia juga berikan bantuan dana keagamaan kepada seluruh guru mengaji se-Kecamatan Lamuru dan Organisasi Keagamaan (DPK. BKPRMI, BKMT Kecamatan Lamuru serta Tim Da'i/Muballigh/Muballigah).

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone Drs. H. M. Amin M, M.HI saat ditemui oleh penulis diruang kerjanya mengapresiasi atas kegiatan Kepala KUA Kecamatan Lamuru. Walaupun itu kegiatan diluar Program Kerja KUA Kecamatan namun bermanfaat bagi masyarakat. Sekiranya ini bisa jadi motifasi bagi Kepala KUA Kecamatan yang lain untuk membuat juga kegiatan dengan bekerja sama pemerintah setempat dan masyarakat. (ah/arf)


Wilayah LAINNYA