Lepas Peserta MQK, Kakanwil : Peserta Harus Punya Semangat Juara

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, (Inmas Sulsel) - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, H. Abd. Wahid Thahir melepas secara resmi kontingen Musabaqoh Qiraatil Kutub (MQK) Tingkat Nasional ke IV di Hotel Sahid Makassar, Rabu (29/11/2017)

Ajang MQK Tingkat Nasional ke IV akan berlangsung dari tanggal 30 November hingga 6 Desember 2017 di Pondok Pesantren Roudlotul Mubtadiin Balekambang, Jepara, Jawa Tengah 

Peserta akan diuji kemampuan dalam membaca, memahami, menerjemahkan dan mengartikan teks-teks yang terdapat dalam kitab kuning.

H.Abd. Wahid saat melepas peserta Sulawesi Selatan, berpesan agar para peserta memiliki semangat juara. "Acara semacam ini jangan dijadikan kegiatan seremonial saja, karena anda adalah duta daerah, jadi peserta harus punya semangat juara". Ungkapnya. 

Lebihlanjut, Kakanwil berharap agar antara panitia, pelatih, dan para peserta senantiasa jaga kekompakan, serta yang tak kalah penting, jaga kesehatan, manfaatkan waktu yang lowong diselah-selah kegiatan untuk beristirahat, karena kesehatan itu sangat mahal. 

Sementaraitu Kepala Seksi Pendidikan Diniyah Formal dan Kesetaraan Bidang Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren, H. Muhammad Tonang dalam laporannya bahwa, peserta yang akan mengikuti MQK Tingkat Nasional asal Sulawesi Selatan sebanyak 26 orang santri, dan akan mengikuti cabang lomba Marhalah Ula, Marhalah Wustha, Marhalah Ulya, dan Debat Bahasa Arab. 

MenurutTonang, tahun ini pihaknya tidak menargetkan juara, namun peserta diharapkan enjoy dalam mengikuti, dan bersama-sama mengukir prestasi. 

Acara Pelepasan juga di hadiri Kepala Bidang Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren H. Fathurrahman, dan semua Kepala Seksi. (Arf)


Wilayah LAINNYA