Penyelenggara Kristen Meninjau USBN di SMTK Terang Harapan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar (Inmas Makassar) – Seluruh Sekolah dan Madrasah yang selevel dengan Sekolah Menengah Atas sedang melaksanakan Ujian Sekolah Berbasis Nasional (USBN). Sekolah Menengah Teologi Kristen (SMTK) Terang Harapan juga ikut menyelenggarakan USBN yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

SMTK Terang Harapan tersebut beralamat di Jalan Arung Teko No 5, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar dan termasuk dalam sekolah yang menjadi penyelenggara USBN.

Penyelenggara Kristen Kementerian Agama Kota Makassar Merpati Sampe Liling, S.Th. ikut meninjau langsung pelaksanaan USBN yang ada di SMTK Terang Harapan, Rabu (13/3/2019), Dalam kunjungannan tersebut Merpati mengunjungi seluruh ruangan yang menjadi tempat siswa menjawab soal yang telah dibagikan oleh para pengawas.

Merpati mengungkapkan bahwa SMTK Terang Harapan adalah satu0satunya Sekolah Tingkat Menengah di kota Makassar yang mendapatkan izin penyelenggaraan operasionalnya langsung dari Dirjen Bimas Kristen Kemenag RI. “Sengaja saya peninjauan pertama saya untuk USBN ke SMTK ini karena SMTK ini mendapat izin operasional lansung dari Dirjen Bimas Kristen Jakarta.” ungkapnya selagi berjalan melihat-lihat situasi ujian di koridor sekolah.

Dalam pelaksanan UASBN -BK,SMTK Terang Harapan menggunakan Aplikasi Google Drive Form yang memungkinkan soal teracak secara otomatis sehingga siswa siswi masing-masing mengerjakan Soal yg berbeda, hal Ini untuk menghindari kerjasama siswa dalam mengerjakan Soal-Soal.  (syh)


Wilayah LAINNYA