Penyerahan SK PPPK Kemenag Gowa

204 PPPK Kemenag Gowa Terima SK dan Tandatangani Perjanjian Kerja di Hadapan Kakanwil

PPPK saat menandatangani Perjanjian kerja

Sungguminasa (Humas Gowa). Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, KH. Khaeroni didampingi Kepala Kemenag Gowa, H. Aminuddin menyerahkan Surat Keputusan dan Kontrak Kerja Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di kepada 204 orang. Kegiatan digelar di Aula Al Amanah, Kamis (18/8/2022).

Mewakili para peserta, 6 orang secara simbolis mendapat surat keputusan yang diserahkan langsung oleh Kakanwil didampingi Kakankemenag, kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan kontrak kerja PPPK. Penandatanganan juga disaksikan oleh H. Burhanuddin,
Kepala Sub Bagian Kepegawaian dan Hukum Kanwil Kemenag Sulsel dan Kasubbag TU Kemenag Gowa, H. Faried Wajedi.

Dalam sambutannya, Kakanwil mengungkapkan selamat bagi 204 penerima SK PPPK tersebut. Ia juga mengingatkan bahwa sebagai PPPK harus menjalankan tugasnya sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku. "Saatnya kita berbakti pada negeri, " tegasnya.

Mantan kepala Biro Umum IAIN Salatiga itu juga mengharapkan semua ikut berpartisipasi dalam Karnaval Toleransi yang diagendakan pada 20 Agustus 2022 di lapangan Karebosi Makassar.

Sementara itu Kakankemenag Gowa pun turut mengungkapkan rasa syukurnya atas terwujudnya kegiatan penyerahan SK dan penandatanganan kontrak kerja ini. Amin menginformasikan 209 orang ini akan terbagi-bagi di beberapa satker Kemenag Gowa. "Sebanyak 33 orang di untuk tingkat MA, di MTs 73 orang, dan MI sebanyak 100 orang," terangnya.

Di tempat yang sama, Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Sulsel, Ali Yafied menjelaskan tentang teknis PPPK.(aufi/OH)


Daerah LAINNYA