Bontomarannu (Humas Gowa). Event kompetisi nasional sebagai sarana evaluasi pengetahuan tidak disia-siakan bagi peserta didik MTsN Gowa untuk mengisi waktu libur. Smart Indonesia Olympiad (SINO) selaku penyelenggara mengundang putra putri pecinta pengetahuan di seluruh nusantara untuk berkompetisi, pada 3 Juli 2022 lalu.
Kepala MTsN Gowa, Mansur Patiroi terus menggelorakan semangat kompetisi bagi seluruh peserta didik. "Kalian harus memiliki jiwa petarung, pengetahuan harus terus diasah melalui event kompetisi. Target kita 1 siswa 1 prestasi," pungkasnya.
Pembina kompetisi, Nurmaini menginformasikan dalam rilis nama peraih medali di event SINO di bulan Juli ini, Kamis (21/7/2022), terdiri dari:
1. Annisa Az Zahra Dwi Anggreni : 9.3 memperoleh medali Emas untuk IPA dan Perak untuk PAI
2. ST Aminah : 9.3 memperoleh medali Perak untuk IPA dan Perunggu untuk IPS
3. Faradiba Citra Mahesti : 9.3 memperoleh medali emas untuk IPA
4. Khalifi Khairunnisa : 9.3 memperoleh medali Perak untuk IPA
5. Kayla Falisha : 9.1 memperoleh medali Perunggu untuk IPS dan PAI
6. Rifa Nur Faizah : 9.2 memperoleh medali Perak untuk IPA dan Perunggu untuk IPS
7. Jessica Aulia Zahra 9.1 memperoleh medali Perunggu untuk PKN, IPA dan Bahasa Indonesia
8. Muh. Riski Rana : 9.6, memperoleh medali Perunggu untuk IPS dan Perak untuk PKN
9. Cahaya Juanda : 9.3, memperoleh medali Perunggu untuk IPA, Matematika dan PKN, Perak untuk IPS dan PAI
10. Aurel Putri Nurbatari : 8.2, memperoleh medali Perak untuk PKN, IPA dan Matematika
11. Naura Nurul Hidayah : 9.3 memperoleh medali Perak untuk IPA
12. Magfirah Ramadani : 9.3, memperoleh medali Perunggu untuk Bahasa Indonesia, IPS dan PAI serta Perak untuk IPA. (SN/OH)
Daerah
24 Siswa MTsN Gowa Sabet Medali Tingkat Nasional di Event SINO
24 Siswa MTsN Gowa Sabet Medali Tingkat Nasional di Event SINO
- Kamis, 21 Juli 2022 | 14:30 WIB