56 Jemaah Calon Haji Kep. Selayar Kloter 05 Resmi Diterima Di Embarkasi Makassar

suasana penerimaan jemaah haji Kep. Selayar

Makassar (Humas Selayar) Sebanyak 56 Jemaah Calon Haji asal Kab. Kep. Selayar yang tergabung dalam kloter 05 telah memasuki Aula Penerimaan bersama dengan 3 Kabupaten/Kota Makassar, Bantaeng, dan Wajo. Selasa (21/06/2022).

Sebelum memasuki aula, para jemaah harus dalam keadaan bebas Covid-19 dan mematuhi protokol kesehatan. 

Turut mendampingi jemaah calon haji para pejabat dari setiap kabupaten kota. Adapun pejabat yang mendampingi jemaah calon haji Kab. Selayar adalah Sekretaris Daerah Kab. Kep. Selayar Moesdiyono. 

Sebelum penyerahan Jemaah Calon Haji secara resmi, Moesdiyono dalam sambutannya menyampaikan kepada seluruh jemaah agar tetap menjaga kesehatan selama beribadah di tanah suci dan tetap bekerja sama dengan memperhatikan jemaah satu sama lain. 

Sementara itu, Kepala Bidang Urais dan Binsyar Kanwil Kemenag Prov. Sulawesi Selatan Muhammad Tonang mewakili Ketua PPIH menerima Kloter 5 dari masing-masing pemerintah daerah. 

Dalam sambutannya, Muh. Tonang memperkenalkan para petugas yang akan mendampingi para jamaah kloter 5, diantaranya Muhajir Jammi Meru sebagai Ketua Kloter, Arifuddin sebagai Pembimbing Ibadah, dr. Rasfiani dan Ratnawati menjadi petugas kesehatan, sedangkan Khairuddin dan Rasmeila menjadi Petugas Haji Daerah.  

Lebih lanjut, Muh. Tonang menyampaikan bahwa Para Petugas pasti tak mampu melayani seluruh jemaah tanpa dukungan dan kerja sama para jemaah selama di tanah suci terutama ketua regu dan ketua rombongan dalam kloter ini. 

Setelah seremoni penerimaan, para jemaah calon haji memantapkan administrasi dan menjalani screening kesehatan secara lengkap di Klinik Asrama Haji Sudiang. 

Sekedar informasi, Jemaah Calon Haji Kloter 5 dijadwalkan akan diberangkatkan dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar menuju ke Bandara Internasional King Abdul Azis Jeddah pada Tanggal 22 Juni 2022 Pukul 13.45 WITA. (dp) 


Daerah LAINNYA