Kasi Bimas Islam Lutim

74 JCH Lutim bawa Rp. 440 juta Living Cost ke Tanah Suci

Jamaah Haji Lutim menjalani proses pemberangkatan di Asrama Haji Sudiang Embarkasi Makassar

Makassar (Humas Lutim) - Tepat Pukul 00.15 tanggal 27 Juni 2022 jamaah haji kloter 12 yang tergabung dari Kabupaten Luwu Timur, Kabupaten Pangkep dan Maluku Utara terbang dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin menuju Bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah dengan pesawat Garuda Airlines ga 1112

 

Seluruh jamaah calon haji (JCH) berkumpul di Aula Mina yang merupakan Aula pelepasan Embarkasi Makassar untuk dilakukan pengecekan dokumen dan biometrik serta screening oleh petugas Bea Cukai Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar 

 

JCH Luwu Timur yang tergabung dalam Kloter 12 dengan jumlah 393 dari dua Provinsi dilepas langsung oleh Kepala Bidang Dokumen Haji dan Pelayanan Proses Biometrik PPIH Embarkasi Makassar M. Tonang 

 

Dalam sambutannya M. Tonang memperkenalkan pertugas yang akan melayani JCH Kloter 12. Ketua Kloter Gufran Alwi Radjab (Kanwil Kemenag Sulsel), Pembimbing Ibadah Muh. Yunus Samad (Kasi Bimas Islam Kemenag Lutim), dua Petugas Kesehatan dr. Andi Sabriana Saleng dan Musfirat Hamid Rabali serta tiga Petugas Haji Daerah Drg. Yulinar Fitria Firdiani, Amin Ali Muhammad Saleh, dan Abubakar Abdul Karim Awan.

 

Selain itu, Seluruh JCH Kloter 12 juga mendapat uang saku atau living cost dengan mata uang Arab Saudi sebanyak 1500 Riyal per Jamaah sehingga jika ditotal JCH Luwu Timur menerima secara keseluruhan 111.000 Riyal jika dirupiahkan mencapai Rp 440.000.000,-

Sementara diujung pelepasan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu Timur, H. Misbah hadir menyaksikan jamaah haji menuju bus pemberangkatan dan menyapa Pembimbing Ibadah Haji juga sampaikan "Selamat Menunaikan Ibadah Haji bagi seluruh jamaah haji kloter 12 dan terkhusus Kasi Bimas Islam, Muh. Yunus selamat menjalankan ibadah dan amanah dari Republik Indonesia, jaga nama baik Indonesia, jalin kerjasama yang baik dengan jamaah."harapannya. 


Daerah LAINNYA