Humas Bulukumba

Aksi Jumat Bersih dan Penghijauan di MAS Darul Istiqamah Bulukumba

kegiatan Aksi gerakan lingkungan

Ponci, (Humas Bulukumba) - MAS Darul Istiqamah Bulukumba rutin menjalani kegiatan Aksi gerakan lingkungan seperti yang dilakukan dalam  pembersihan dan tanam pohon dilingkungan Madrasah pada Jum'at 7 Juni 2024.

Kegiatan ini dilakukan setiap bulan berjalan pada Minggu pertama hari Jumat. Aksi tanam pohon yang diarahkan langsung oleh Kamad MAS Darul Istiqamah Bulukumba, Ustad Ali Agus. Beliau ikut turun tangan langsung dalam beberapa penanaman pohon di bagian punggiran lapangan.

Disisi lain aksi ini diarahkan oleh setiap masing-masing wali kelas yang terdiri dari kelas VI, VIII Pembersihan dimulai dari halaman depan kelas menuju lapangan Madrasah.

Ustad Ali Agus menyampaikan menciptakan lingkungan yang nyaman, bersih dan asri  diharapkan mampu membentuk karakter siswa yang cinta lingkungan dan lebih disiplin serta bertanggung jawab kedepannya.

Hal yang sama juga di lakukan di lingkungan pembelajaran putra yang berlokasi di Pondok Pakkusianta Al-Istiqamah, Boroppaoe, dan siswa putri di MAS PP Darul Istiqamah Bulukumba, Ponci Taccorong dalam pelaksanaan kegiatan Jum'at bersih lingkungan dan tanam pohon.

Kegiatan ini mendapatkan banyak kesan positif dari siswanya, Dian Maharani salah satu siswa kelas X saat ditanya mengatakan luar biasa dan antusias mengikuti aksi itu.

“Ustad Ali sebagai kepala Madrasah terjun langsung membantu menanam pohon dan bersih bersih membabat rumput tinggi. Jadi kita yang lebih muda teman-teman tidak boleh kalah bersemangat yang tinggi dalam Aksi Jumat bersih dan tanam pohon ini," tuturnya.

Dengan alat seadanya para guru dan siswa MAS Darul Istiqamah Bulukumba bekerja sama dalam membersihan dan menanam pohon dilingkungan Madrasah.

Tambah Ustad Ali Agus bahwa pendidikan, pembelajaran tidak selamanya harus di kelas. Dengan outdoor seperti ini juga sudah memberi pengajaran yang luar biasa, pembelajaran yang ada di kelas juga dapat diaplikasikan pada kegiatan seperti ini. (Erna)


Daerah LAINNYA