Topejawa, Humas Takalar, Dharma wanita persatuan ( DWP ) Kementerian agama kabupaten Takalar Jum'at 14 Juli 2023 berkumpul di kawasan wisata pantai Topejawa.
Mereka akan menggelar kegiatan silaturahmi rutin berupa pembinaan anggota dan pengundian arisan.
Namun sebelumnya di pagi hari mereka menggelar senam kesehatan . Senam yang rutin di gelar di halaman kantor Kemenag, kini mereka gelar di kawasan pantai wisata Topejawa
Di samping itu momentum kehadiran pengurus dan anggota Dharma Wanita Persatuan ( DWP ) Kemenag Takalar di kawasan pantai ini pun di manfaatkan untuk aksi menanam pohon.
Penanaman sejumlah pohon ini sebagai bentuk kepedulian dan dukungan DWP Kementerian Agama Kabupaten Takalar terhadap penghijauan di wilayah pantai Topejawa.
Menurut Nyonya Musdalifah Afrizal ( Istri Kasubag TU red ) pemilihan kawasan wisata pantai Topejawa sebagai lokasi silaturahmi rutin DWP adalah untuk menghilangkan kejenuhan dalam beraktifitas baik di rumah maupun di kantor.
Silaturahmi rutin yang di rangkaian dengan senam kebugaran dan aksi tanam pohon merupakan hasil urung rembuk anggota DWP yang menginginkan suasan baru.
Musdalifah berujar saat ini ketua DWP Hj. Insana Solihin masih berada di tanah suci Mekah, namun ia masih tetap mendorong anggotanya untuk melaksanakan program program kerja DWP ( D,Tola ).