ASN Kemenag Soppeng Semarakkan Hari Jadi Sulsel dengan Berpakaian Adat

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Soppeng, (Kemenag) - Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng tampil istimewa pada pelaksanaan upacara bendera hari ini, Senin 16 Oktober 2017. Seluruh ASN tampak mengenakan pakaian adat khas Sulawesi Selatan yakni jas tutup full set (songkok pamiring, pabbekkeng dan sarung) bagi laki-laki, serta baju bodo bagi perempuan.

Hal ini sebagai bentuk partisipasi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng dalam rangka memeriahkan dan memperingati hari jadi Sulawesi Selatan yang ke-348 Tahun 2017.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng, Dr. H. Huzaemah, M.Ag mengatakan bahwa seluruh jajaran Kemenag Soppeng pada hari ini berpakaian adat khas Sulsel. Tidak hanya di Kantor Kemenag, KUA, tapi di Madrasah Negeri dan Swastapun para guru mengajar dengan mengenakan pakaian adat Sulawesi Selatan yakni jas tutup dan baju bodo, ujarnya.

Huzaemah menambahkan bahwa himbauan berpakaian adat Sulawesi Selatan bagi ASN di lingkungan Kementerian Agama Kab. Soppeng ini juga berdasarkan Surat Edaran Pemerintah Kabupaten Soppeng Nomor 003.3/1210/2017 tentang penggunaan pakaian adat bagi unit kerja pelayanan mulai tanggal 16-20 Oktober 2017 dalam rangka menyemarakkan hari Jadi Sulsel yang ke-348. (afr/arf)


Daerah LAINNYA