Aura Nurul Hasqyah, Siswa MAN 2 Kota Parepare Peraih Juara III KSM Tingkat Provinsi 

Aura Nurul Hasqyah, Siswa MAN 2 Kota Parepare Peraih Juara III KSM Tingkat Provinsi 

Parepare, (Humas Parepare) - Kompetisi Sains Madrasah yang disingkat KSM adalah suatu ajang berkompetisi dalam bidang sains yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. KSM tidak hanya diperuntukkan bagi siswa madrasah (ibtidaiyah, tsanawiyah, dan aliyah), tetapi dapat pula diikuti oleh siswa yang berasal dari SD, SMP, maupun SMA.

Sesuai dengan jadwal, KSM untuk jenjang SMA/MA Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan telah digelar pada tanggal 10 s.d. 11 September 2022. Kemudian, pengumuman pemenang KSM tingkat provinsi tersebut telah dirilis oleh Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan Kementerian Agama Republik Indonesia pada Rabu (14/9/2022).

Berdasarkan rilis tersebut ada 755 siswa yang tercatat sebagai peserta KSM tahun 2022. Siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare atas nama Aura Nurul Hasqyah pun berhasil meraih juara III pada bidang Fisika Terintegrasi dalam ajang yang dikompetisikan terstruktur setiap tahunnya. Sebelumnya, siswa yang dipanggil Aura ini juga meraih juara III pada bidang Fisika Terintegrasi dalam KSM tingkat kabupaten/Kota. Sepertinya, Aura pemilik aura juara III pada KSM tahun 2022 ini. Sontak, Guru Pembimbing, Kepala Madrasah beserta Pendidik dan Tenaga Kependidikan MAN 2 Kota Parepare lainnya mengucap syukur dan memberi selamat.

"Syukur alhamdulillah, siswa kita tercatat namanya sebagai juara III pada bidang Fisika Terintegrasi dalam ajang KSM Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan. Sungguh ini raihan juara dari giatnya Ananda belajar dan mengikuti bimbingan dari Guru Pembimbing. Selamat kepada Ananda Aura beserta Guru Pembimbing yang telaten, sehingga MAN 2 Kota Parepare tercatat sebagai madrasah aliyah dengan siswa yang tidak hanya mampu kompetitif pada bidang religius tetapi juga pada bidang sains hingga level yang lebih tinggi," ucap Hj. Martina selaku Kepala MAN 2 Kota Parepare. (Adi)


Daerah LAINNYA