Awali Tahun Ajaran 2022/2023, MTs DDI Labukkang akan Gelar Matsama

MTs DDI Labukkan Siapkan Kegiatan Matsama

Parepare, (Humas Parepare) - Tahun ajaran baru 2022/2023 tinggal menghitung hari. Semua sekolah sudah menyiapkan berbagai kegiatan dalam menyambut siswa baru, termasuk Madrasah Tsanawiyah (MTs) DDI Labukkang.

Sejak pekan kedua bulan Juli, madrasah yang terletak di kompleks Masjid Raya Kota Parepare ini sudah melakukan berbagai persiapan untuk melaksanakan kegiatan Masa Taaruf Siswa Madrasah (Matsama) sebagai kegiatan awal di tahun ajaran 2022/2023 bagi peserta didik baru MTs DDI Labukkang.

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Nurmi mengatakan bahwa saat ini kegiatan yang dilakukan dalam mempersiapkan kegiatan Matsama antara lain menetapkan jadwal dan materi Matsama. 

“Baik jadwal maupun materi Matsama, semuanya harus sesuai panduan atau juknis Pelaksanaan Masa Taaruf Siswa Madrasah (MATSAMA) yang disampaikan melalui surat edaran Dirjen Pendis Nomora: B-1419/Dt.I.I/ HM.01/06/2022, dan hal tersebut telah kami bahas bersama panitia dan warga madrasah,”ungkapnya di sela-sela kesibukannya mempersiapkan kegiatan Matsama, Selasa (12/7/2022).

Sementara itu, Siti Nurjannah selaku Panitia Matsama mengatakan, kegiatan Matsama akan berlangsung selama 3 hari.

“Panitia merencanakan kegiatan Matsama berlangsung selama tiga hari, dimulai pada tanggal 18 hingga 20 Juli 2022 mendatang, pada pukul 07.30 - 12.30 WITA. Para pemateri kegiatan Matsama berasal dari lingkungan sekolah sendiri,”jelasnya.

Lebih lanjut, ia menyampaikan tujuan kegiatan ini untuk mengenalkan kepada peserta didik baru mengenai lingkungan, nilai dan karakter madrasah. “Kami berharap semoga Matsama ini berlangsung baik dan lancar,”pungkasnya.(Risna/Wn)


Daerah LAINNYA