Watampone, (Humas Bone) – Sehubungan dengan Peraturan Direktur Jenderal Perbendaharaan PER-8/PB/2022 tentang Pedoman Pelaksanaan Penerimaan dan Pengeluaran Negara pada Akhir Tahun Anggaran 2022, maka KPPN Watampone mengundang Bendahara Satker untuk mengikuti kegiatan Sosialisasi Panduan Pelaksanaan Penerimaan dan Pengeluaran Negara pada Akhir Tahun Anggaran 2022 di Aula Kantor KPPN Watampone pada Senin (10/10/2022).
Kegiatan sosialisasi ini diikuti seluruh Bendahara Pengeluaran Satker yang menjadi mitra kerja KPPN Watampone. Salah satunya Bendahara MAN 1 Bone A. Yuliana B.
Dalam kegiatan tersebut A. Yuliana sempat mengikuti Post test yang kemudian menempatkan dirinya sebagai Juara 2 dan berhak mendapat kenang-kenangan dari KPPN Watampone.
Dengan mengikuti kegiatan ini diharapkan dapat menambah pemahaman Bendahara Satker tertib serta memastikan kelancaran penerimaan dan pengeluaran APBN hingga berakhirnya Tahun anggaran 2022. (Rini/Syukur/Ahdi)