Lalebata, (Humas Bone) – Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Lamuru kembali menggelar kegiatan Bimbingan Perkawinan (Bimwin) Pranikah yang melibatkan pasangan calon pengantin, Hendra bin Mappiasse (29) dari Maccope, Desa Patangkai, Kecamatan Lappariaja, dan Armita Wulandari binti Mu. Arif (24) dari Tompo Leppangeng, Kelurahan Lalebata, Kamis (22/02/24).
Rencananya, pernikahan kedua calon pengantin tersebut akan dilangsungkan pada tanggal 5 Maret 2024 di rumah mempelai perempuan. Adapun mahar yang akan diberikan adalah sebuah cincin emas seberat 1 gram. Untuk memastikan kelancaran proses tersebut, KUA Kecamatan Lamuru telah menugaskan Husnawati, Penyuluh KUA Lamuru, untuk membimbing pasangan calon ini.
Husnawati, yang diamanatkan langsung oleh Kepala KUA Lamuru, Abd. Kadir, memberikan arahan kepada pasangan calon pengantin tentang pentingnya menjaga keharmonisan dalam rumah tangga, saling pengertian, dan ketaatan dalam beribadah kepada Allah SWT.
Beliau juga menekankan peran penting seorang penyuluh agama perempuan dalam memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya membina rumah tangga yang harmonis, penuh kasih sayang, dan berkah.
Binwin pranikah ini merupakan bagian dari upaya KUA Kecamatan Lamuru dalam membantu calon pengantin mempersiapkan diri secara mental, emosional, dan spiritual untuk memasuki kehidupan berumah tangga yang baru. Semoga kedua pasangan ini diberikan kelancaran dan keberkahan dalam perjalanan kehidupan rumah tangga mereka yang akan segera dimulai. (Syahruddin/ahdi)