Cooffee Morning 17, Kan Kemenag Wajo Himbau Tingkatkan Kedisiplinan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sengkang, (Inmas Wajo) --  Setelah digelar Upacara (HKN) Hari Kesadaran pada pagi hari  dihalaman Kantor Kementerian Agama Kota Sengkang Rabu (17/07/2019) seperi biasa seluruh peserta upacara diarahkan ke Aula pertemuan untuk mengikuti Coffee Morning yang murapakan program rutin diadakan setiap bulannya pada tanggal 17 oleh Kemenag Wajo.

Sebagai ajang silaturrahim Coffee Morning '17 ini juga merupakan sarana untuk mengevaluasi segala program yang telah berjalan serta  kebijakan maupun pengambilan keputusan yang memerlukan musyawarah dengan semua satker di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten  Wajo.

Sebelum Kakan Kemenag Wajo menyampaikan arahan, Kasubag TU H. Muhammad Hasbi yang membukan moring coffee 17 menyampaikan bahwa jadwal Kankan Kemenag  berbarapa hari ini cukup padat diantaranya menghadiri pemberangkatan jemaah haji namun sebelumnya beliau punya agenda di MTSN Pitumpanua setelah itu dilanjut ke Makassar tanggal 17 Juli dalam rangka penyambutan  Kakanwil dari beberapa Provinsi.

Adapun agenda yang dibahas pada coffee moning 17 kali ini yang pertama kebijakan tentang kedisiplinan,  penyerapan anggaran dan terkait program qurban.

Kakan Kemenag  H. Anwar mengharapkan kedisiplinan para ASN di lingkup Kantor Kementerian Agama Kab. Wajo ditingkatkan tak terkecuali mulai dari seluruh Seksi,  di Kantor KUA, Guru di Madrasah dan Honorer harus betul betul disiplin dalam bekerja karena itu terkait dengan penyerapan anggaran.

Terkait dengan Upacara Hari Kesadaran Nasionla (HKN ) yang setiap tanggal 17 di adakan kami juga harapkan bukan hanya diikuti oleh ASN di Kantor Kemenag Wajo namun juga bisa diikuti oleh seluruh penyuluh, penghulu, staf KUA dan Guru Madrasah. Tutupnya  (jo/wrd)


Daerah LAINNYA