FKUB Luwu Gelar Diskusi Lintas Tokoh Agama

Diskusi Panel FKUB Luwu

Ponrang (Humas Luwu), Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Luwu menggelar kegiatan Diskusi Lintas Tokoh-Tokoh Agama dengan tema “Penguatan Moderasi Beragama dan Wawasan Multikultiral” pada hari Jumat Tanggal 30 September 2022.

Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Ponrang yang diikuti oleh peserta dari unsur tokoh-tokoh lintas Agama yaitu Tokoh Agama Islam, Tokoh Agama Kristen Protestan dan Tokoh Agama Kristen Katolik.

Kegiatan digelar dengan metode diskusi panel dengan tiga orang Narasumber yaitu Kepala Kantor Kemenag Luwu dengan materi Kebijakan Pemerintah Tentang Penguatan Moderasi Beragama dengan inti materi salah satu penguatan moderasi beragama adalah jalan tengah, cara pandang dan sikap terhadap radikalisme, terosisme dan ekstrimisme.

Ketua FKUB Kab. Luwu dengan materi Sketsa Kehidupan beragama Di Kab. Luwu dengan inti materi masyarakat Kab. Luwu mengakui semua agama dan kerukunan beragama merupakan kebutuhan dan keutamaan.

Pada materi ketiga Sembilan Kata Kunci Moderasi Beragama oleh Kasubag Tata Usaha Kantor Kemenag Luwu, moderat atau jalan tengah untuk saling toleransi antar penganut agama. kegiatan ini dipandu oleh seorang moderator yaitu Kepala seksi Bimas Islam Kantor Kemenag Luwu H. Sukardi Yusuf, S.Ag., M.H. (LiL)


Daerah LAINNYA