Guru MAN 2 Bulukumba Terlibat Penyusunan Bank Soal AKMI Kementerian Agama

Andi Makkaraja di sela-sela penulisan soal Assesmen Kompetensi Madrasah Indonesia

(Bulukumba, Humas Bulukumba) – Dalam rangka mendiagnosis kompetensi peserta didik dan sebagai bahan pemetaan mutu pendidikan madrasah, Kementerian Agama melalui Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah melaksanakan penyusunan dan pengembangan bank soal Assesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI). Kegiatan tersebut dilaksanakan di El Royal Hotel, Jakarta Utara, 18-20 Agustus 2023.

Kegiatan dibuka oleh Plt Direktur KSKK Madrasah, Sidik Sisdiyanto. Dalam sambutannya, Sidik menyampaikan bahwa soal-soal yang dihasilkan dalam kegiatan tersebut akan sangat bermanfaat untuk memetakan kompetensi literasi madrasah seluruh Indonesia.

“Seluruh madrasah di Indonesia akan mengikuti assesmen yang kita selenggarakan. Selanjutnya, hasilnya akan digunakan untuk memetakan kompetensi literasi setiap madrasah di Indonesia,” jelasnya.

Sidik pun memberikan apresiasi kepada seluruh komponen yang terlibat dalam penyusunan dan pengembangan bank soal assesmen tersebut. Di antaranya, para pakar, reviewer, koordinator, dan tim penyusun soal.

Turut pula terlibat dalam kegiatan tersebut adalah Andi Makkaraja, guru Bahasa Indonesia MAN 2 Bulukumba. Andi menjadi salah seorang guru madrasah yang direkrut untuk ikut memberikan sumbangsih dalam proses penulisan soal, khususnya pada komponen literasi membaca.

Kepala MAN 2 Bulukumba, Muhammad Anas, menyatakan bahwa keterlibatan salah seorang guru dari madrasah yang dipimpinnya menjadi indikasi bahwa kompetensi guru-guru di daerah tidak kalah dengan guru-guru yang berada di Pulau Jawa.

“Selaku pribadi dan pimpinan saya mengapresiasi partisipasi Andi dalam kegiatan nasional tersebut. Membanggakan dan inspiratif. Semoga kita semua bisa terus berkompetisi lebih jauh,” ujarnya. (HS)


Daerah LAINNYA