Hadiri Wisuda Santri Ponpes Modern Tarbiyah , Ini Yang Di Sampaikan Plh.Kepala Kemenag Takalar.

Palleko, Humas Takalar, Plh. Kepala Kantor Kemenag Takalar H. Muhammad Afrizal menghadiri wisuda  santri XXVII Dan Wisuda Tahfiz Al Quran pesantren Modern Tarbiyah Palleko, Ahad 28 Mei 2023.

Pj. Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad bersama  bersama Para pendiri/perintis Pesantren Modern Tarbiyah Palleko hadir dalam acara ini.

Ketua Yayasan Tarbiyah H. Andi Makmur Sadda menyebut  wisuda kali ini adalah wisuda yang paling special dan berkah karen a baru kali ini wisuda dihadiri langsung oleh Pj. Bupati Takalar.

Plh. Kepala Kantor Kemenag Takalar H. Muhammad Afrizal dalam sambutannya mengatakan Kemandirian pesantren sebagai program prioritas Menteri Agama, pesantren sebagai lembaga pendidikan tertua harus membangun kamadirian untuk bisa tetap survive di era sekrg ini. 

Muhammad Afrizal mengatakan pesantren dapat mewujudkan sumber daya ekonomi yang kuat dan berkelanjutan untuk menopang 3 fungsi pesantren yaitu Fungsi Pendidikan, Dakwah dan Kesejahteraan Masyarakat.

Lebih lanjut di katakan pesantren juga harus tetap menjaga dan merawat karakter dan identitas pondok pesantren, diantaranya Bahasa Arab dan Kitab Kuning.

Ia juga  menyampaikan selamat dan apresiasi kepada salah satu santri yg berhasil menjadi juara 2 pada Musabaqah Qiraatil Kutub Tingkat provinsi Sulsel.

Diakhuir sambutan Plh. Kepala Kemenag Takalar  menyampaikan selamat dan sukses kepada santi dan santriwati yang telah berhasil menamatkan pendidikan pondok pesantren, mondok itu keren, dan anak pondok itu keren, tutupnya. ( D,Tola ).


Daerah LAINNYA