Hingga Larut, Tenaga Pendidik MTs Guppi Possi Tanah Persiapkan Rapor Siswa

Tenaga pendidik MTs Guppi Possi Tanah, terlihat sedang persiapkan rapor siswa hingga larut malam di ruang guru madrasah

Kajang (Humas Bulukumba) - Menjelang masa kelulusan peserta didik kelas IX, MTs Guppi Possi Tanah. Kepala madrasah menghimbau tenaga pendidik beserta wali kelas, untuk mempersiapkan rapor siswa. 

Kegiatan pengerjaan rapor tersebut, dimulai dengan pengimputan nilai dari guru mata pelajaran yang bersangkutan, sampai pengisian nilai rapor. Terlihat beberapa wali didampingi oleh wakamad kesiswaan, sedang mengerjakan penyusunan rapor tersebut hingga larut malam. Pengerjaan rapor dilaksanakan di ruang guru MTs Guppi Possi Tanah, pada rabu (15/06/2022).

Rosminah, wakil kepala madrasah bidang kurikulum mengatakan. Penyusunan rapor musti dilakukan dengan tahapan-tahapan tertentu, agar tidak ada lagi kesalahan setelah rapor telah selesai dicetak. 

"Butuh beberapa tahapan-tahapan tertentu dalam penyusunan rapor untuk peserta didik bapak-ibu. Mulai dari mengumpulkan seluruh nilai dari guru mata pelajaran yang bersangkutan, evaluasi dari wakamad kurikulum beserta panitia, serta kordinasi dengan para wali untuk pengisiannya. Semua langkah tersebut dilakukan agar tidak ada lagi kesalahan setelah rapor usai dicetak" jelas Rosminah. 

Wahidin, Kepala Madrasah Guppi Possi Tanah sangat mengapresiasi kinerja dari tenaga pendidik. Beliau berharap kordinasi yang terjalin selama penyusunan rapor siswa, dapat diterapkan dalam kegiatan berikutnya. 

"Luar biasa, saya sangat mengapresiasi kinerja dari tenaga pendidik. Saya berharap kordinasi yang terjalin antara wakamad, wali kelas serta tenaga pendidik dalam menyusun rapor kali ini, bisa kita terapkan dalam kegiatan berikutnya" tutup Wahidin. (Jsd)


Daerah LAINNYA