Galung Beru, (Humas Bulukumba) - Kontributor Humas Satker MTs Shohibul Ilmi Sampeang, Andi Alfian Salassa, terpilih menjadi Ketua Forum Komunikasi Kehumasan (FORKOMAS) Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba.
Dalam menjalankan tugasnya, Andi Alfian Salassa didampingi Kontributor Humas MIN 1 Bulukumba, Asriadi yang ditetapkan sebagai Sekretaris, dan Humas MTsN 1 Bulukumba, Erna Erawati sebagai Bendahara.
Terbentuknya pengurus Forkomas tersebut, Kontributor berita di lingkup Kementerian Agama Bulukumba memiliki wadah dan dasar hukum yang kuat terkait pemberitaan dan hal-hal yang dianggap penting.
Mengetahui Andi Alfian Salassa sebagai Ketua Forkomas, Kontributor Humas Ponpes As’adiyah Galung Beru, Jusman Imam turut memberikan ucapan selamat kepada ketua terpilih. Jumat, (27/5/2022).
“Selamat dan sukses mengemban amanah kepada sahabatku Andi Alfian Salassa sebagai ketua forum. Salamakki, amanahki,” ucap Imam.
Ditambahkan Imam, ia mengatakan Forkomas adalah forum yang strategis, karena di forum ini kita bisa bersilaturahim, berkomunikasi, dan berbagi pengalaman, juga sebagai jembatan penghubung antara Kontributor Humas dan pimpinan instansi vertical sehingga kerja-kerja kehumasan semakin optimal.
Pada pertemuan yang dihadiri seluruh Satker lingkup Kemenag Bulukumba itu (26/7/2022), selain memilih pengurus Forum Komunikasi Kehumasan, juga membahas terkait evaluasi kinerja Kontributor, pemberian reward bagi kontributor aktif dan editor, serta pelatihan penginputan berita bagi kontributor aktif dan pantas. (JSI)