DDI Cambalagi

Ikatan Alumni al-Irsyad DDI Cambalagi Gelar Seminar tentang Aswaja

Seminar dan Mubes Ikatan Alumni Al-Irsyad DDI Cambalagi

Bontoa (Humas Maros)-Ikatan Alumni al-Irsyad DDI Cambalagi adakan Seminar dengan tema Revitalisasi Ikatan Alumni al-Irsyad DDI Cambalagi dalam Bingkai Aswaja. Kegiatan ini dilanjutkan dengan Musyawarah Besar Ikatan Alumni al-Irsyad di Aula Pondok Pesantren Raudhaturrasyidin DDI Cambalagi, Ahad, (26 /6/2022).

Kegiatan ini hadiri oleh Pimpinan Daerah DDI Kabupaten Maros, Ketua Yayasan al- Irsyad DDI Cambalagi, Pimpinan Pondok Pesantren Raudhaturrasyidin DDI Cambalagi, Kepala Madrasah Aliyah DDI Cambalagi, Kepala Madrasah Tsanwiyah DDI Cambalagi, Kepala Madrasah Ibtidaiyah, Kepala Madrasah Raudhatul Atfal, Pembina dan Tenaga Pendidik serta lara alumni Pondok Pesantren Raudhaturrasyidin DDI Cambalagi.

Ketua Panitia Muh. Jusril Ihsa Mahendra dalam sambutannya menjelaskan tema yang diangkat menaruh harapan bahwa dengan pembaharuan Ikatan Alumni DDI Cambalagi tentu akan menjadi lokomotif gerakan Islam Ahlul Sunnah Wal Jama’ah di kalangan Alumni maupun di kalangan masyarakat nanti. “Harapan kegiatan kami hari ini semoga ketua yang terpilih maupun pengurus nantinya bisa menjadi loko motif gerakan nantinya di tengah-tengah masyarakat”.

“Sumber dana kegiatan murni dari partisipasi seluruh alumni. Panitia tidak membuat proposal karena kami percaya kekuatan alumni sangat besar sehingga kegiatan ini bisa terlaksana pada hari ini”, lanjutnya.

Muh. Muh. Jusril Ihsa Mahendra mengungkap kekuatan Alumni al- Irsyad DDI Cambalagi. Bahwa sebelum kegiatan ini berlangsung para alumni melaksanakan amal jariyah. Hal merupakan bukti cinta terhadap almamater melalui sahabat-sahabat alumni Pondok Pesantren Raudhaturrasyidin DDI Cambalagi.

“Walaupun belum terorganisir dengan baik namun sampai hari ini kami memperoleh dana untuk timbunan pemanfaatan lapangan olahraga sebesar Rp.11.000.000. Kami percaya kekuatan alumni sangat besar namun perlu wadah. Supaya terorganisir makanya kami melaksanakan kegiatan ini untuk sama-sama memperbaharui ikatan alumni dengan harapan ke depannya bisa terorganisir dengan baik”.

Ketua Yayasan al- Irsyad Pondok Pesantren Raudhaturrasyidin DDI Cambalagi H. Muh. Takdir mengapresiasi kepada para alumni yang memprakarsai lahirnya kegiatan tersebut karena suatu kegiatan yang paling berat itu adalah memulai. “Ikatan alumni adalah organisasi yang substansinya adalah siraturrahmi atau kebersamaan. Manfaatkanlah kegiatan ini sesuai dengan tema, dalam budaya kita ada budaya siri’ dengan tiga prinsip sipakalabbiri, sipakainga, assipakasitau”.

“Dalam Musyawarah para alumni hari ini yang terpenting dalam kegiatannya adalah pengurus, program-program kerja dan tidak ada yang jauh lebih penting adalah silaturrahim atau kebersamaan. Harapannya, dengan adanya wadah ini para alumni bisa berkontribusi jauh lebih banyak lagi dari sebelum teroganisirnya ikatan alumni”

Pengurus Daerah Kabupaten Maros H. Syamsuddin Ballu berpesan kepada ketua yang terpilih nantinya harus jujur, jujur kepada diri sendiri, jujur kepada orang lain dan terutama jujur Kepada Allah swt. “Apapun yang menjadi tugas kita harus jujur artinya kalau kita diberi jabatan harus jujur siap atau tidak untuk melaksanakan tugas. Jabatan tidak memandang penampilan tapi dari kinerja, kemauan dan loyalitas kepada Darud Da’wah wal Irsyad”.

“A.G.H. Abdurrahman Ambo Dalle. Anukku anunna DDI Anu’na DDI teai anukku, tanda cintanya kita kepada Darud Da’wah wal Irsyad”, tutupnya. (Asma/Ulya)

 


Daerah LAINNYA