Jamaah Masjid Babussalam Padanglolo Gelar Shalat Tasbih di Malam 25 Ramadhan

Jamaah Masjid Babussalam Padanglolo Gelar Shalat Tasbih di Malam 25 Ramadhan

Padanglolo, (Humas Pinrang) Pada malam ke-25 bulan Ramadhan yang penuh berkah, Jamaah Masjid Babussalam Padanglolo Kelurahan Kassa, Kecamatan Batulappa, berkumpul untuk melaksanakan serangkaian ibadah sunnah. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk persiapan menyambut malam Lailatul Qadar, malam yang penuh keberkahan. Kamis (04/04/2024)

Bapak Tahang, seorang pensiunan dari Kementerian Agama Pinrang, menjadi imam dalam ibadah tersebut. Beliau menyampaikan pentingnya momen Lailatul Qadar yang diyakini memiliki keutamaan setara dengan seribu bulan.

"Pada bulan Ramadhan ini, salah satu yang ditunggu-tunggu oleh umat manusia diseluruh dunia adalah datangnya Lailatul Qadar. Karena malam tersebut dikatakan bahwa memiliki kebaikan setara dengan seribu bulan," Ujar Tahang

Sebelum memulai ibadah, Imam Tahang menjelaskan kepada jamaah tentang jenis-jenis shalat sunnah yang akan dilakukan. Antara lain, shalat sunnah Tahajjud dua rakaat, shalat sunnah Lailatul Qadar dua rakaat, dan shalat sunnah Tasbih empat rakaat.

"Untuk menyambut datangnya lailatul qadar berbagai amal ibadah dianjurkan untuk mengisi malam mulia tersebut, salah satunya dengan shalat sunnah," Tambahnya

Para jamaah diberi penjelasan mengenai tata cara pelaksanaan shalat sunnah tersebut sebelum mereka memulai ibadah. Dengan khidmat, mereka melaksanakan ibadah sunnah tersebut di bawah bimbingan Imam Tahang, mengharapkan keberkahan dan keampunan dari Allah SWT

Kegiatan ini menjadi bukti nyata kekompakan dan kebersamaan jamaah Masjid Babussalam Padanglolo dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan, serta memperkuat ikatan keagamaan di antara mereka. Semoga ibadah yang dilakukan diterima oleh Allah SWT dan membawa berkah bagi seluruh jamaah yang hadir. (Rosmini)


Daerah LAINNYA