Jelang Pemberangkatan, Kafilah MTQ Kab. Luwu Adakan Rapat Teknis

Sekda Luwu Drs. H. Sulaeman, M.Pd Pimpin Rapat LPTQ Jelang Keberangkatan Kafilah MTQ

Belopa, (Humas Luwu) – Kafilah Kabupaten Luwu pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXII Tahun 2022 adakan rapat teknis di Ruang Kerja Sekretaris Daerah (Sekda) Luwu, Rabu, (22/06/2022). 

Rapat teknis tersebut membahas tentang persiapan pemberangkatan Kafilah MTQ Kabupaten Luwu ke Kabupaten Bone sebagai tuan rumah MTQ Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

Rencananya, proses pemberangkatan Kafilah MTQ Kabupaten Luwu akan berlangsung di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Luwu pada Kamis pagi, 23/06/2022), dan akan dilepas langsung oleh Bupati Luwu, H. Basmin Mattayang.

Sekretaris Daerah Luwu, Drs. H. Sulaiman, MM, dalam arahannya berharap Kafilah MTQ Kabupaten Luwu dalam perjalanan lancar, mengikuti pertandingan dengan baik, serta pulang membawa juara.

Sementara Ketua I LPTQ Kabupaten Luwu, Drs. H. Jufri, MA,  mengingatkan kepada seluruh Kafilah agar on time dalam proses pelepasan dan pemberangkatan agar tidak terlambat sampai di Kabupaten Bone,  karena pendaftaran ulang peserta hanya sampai pukul 16.00 esoknya.

H. Jufri juga menyinggung terkait persiapan mengikuti pameran. Beliau berharap, pameran ini tidak boleh dikesampingkan, harus ada persiapan yang matang karena akan menjadi buah bibir apabila yang ditampilkan bukan yang terbaik.

Hadir juga dalam rapat ini, Kasubag TU bersama Kasi Bimas Islam Kemenag Luwu, Kabag Umum dan Kabag Kesra Pemkab Luwu, Ketua Baznas Luwu, serta para Official dan Pelatih Kafilah MTQ Kabupaten Luwu. (Hjr/LiL).


Daerah LAINNYA