POSPEDA Gowa

Juara Umum POSPEDA IX Gowa, Pesantren Sultan Hasanuddin Bergemuruh Syukur

Bahagia penuh haru, ekspresi keluarga besar Pesantren Sultan Hasanuddin Gowa

Bajeng (Humas Gowa). Dalam budaya pondok pesantren, minimal ada dua kegiatan yang menjadi ajang silaturrahim sekaligus beradu prestasi, yaitu MUSABAQAH dan POSPEDA. Hal yang sama juga berlaku di Kabupaten Gowa.

Tahun 2022 ini sebanyak 29 pondok pesantren turut serta dalam Pekan Olah Raga dan Seni Antar Pondok Pesantren ke IX yang berlangsung di Ponpes Darul Ulum Pakkatto, dari tanggal 25 sampai 27 September lalu.

Sebanyak 643 Santri hadir dalam ajang POSPEDA ke IX. Dalam kesempatan tersebut, Pesantren Sultan Hasanuddin turut pula mengirimkan kontingennya sebanyak 36 Santri dan Santriwati yang didampingi 5 orang Ustadz dan Ustadzah.

Dalam acara penutupan, kontingen Pesantren Sultan Hasanuddin larut dalam syukur dan suka cita ketika diumumkan sebagai Juara Umum 1. Spontan, Pimpinan Kontingen dalam hal ini Al Ustadz Ilham Ramadhan, mengajak seluruh atlet untuk melakukan sujud syukur di lapangan lomba.

Mujahid dan Mujahidah Pesantren Sultan Hasanuddin berhasil meraih 12 medali emas dan 3 medali perak dengan rincian sebagai berikut:

1. Pencak Silat Seni Tunggal PI Juara 1
2. Pencak Silat Seni Ganda PA Juara 1
3. Pencak Silat Seni Ganda PI Juara 1
4. Pencak Silat Seni Regu PA Juara 1
5. Pencak Silat Seni Regu PI Juara 1
6. Pidato Bahasa Indonesia PA Juara 1
7. Pidato Bahasa Indonesia PI Juara 1
8. Pidato Bahasa Inggris PA Juara 1
9. Pidato Bahasa Inggris PI Juara 1
10. Kaligrafi PA Juara 1
11. Kaligrafi PI Juara 1
12. Lari 200 M PI Juara 1
13. Pencak Silat Seni Tunggal PA Juara 2
14. Pidato Bahasa Arab PI Juara 2
15. Lari Estafet PA Juara 2

Prestasi yang diraih tersebut disambut gemuruh syukur oleh keluarga besar pondok Pesantren Sultan Hasanuddin. Santri, Alumni, Ustadz, Orangtua/Wali Santri serta simpatisan pondok.

Secara khusus, Direktur Pesantren Sultan Hasanuddin, Al Ustadz Firmanullah memberikan sambutan yang hangat. "Ma syaa Allah... Subhanallah... Alhamdulillah... Allahu Akbar... Luar biasa...
Dengan prestasi yang dicapai ini, jangan cepat puas yang pada akhirnya terlena karena Pospeda tingkat Propinsi tentunya jauh lebih berat untuk mendapatkan tiket ke tingkat nasional," tuturnya haru.

Menurutnya, semua ini tentunya harus dibarengi dengan usaha yang maksimal. "Dengan jalan latihan, latihan dan latihan yang pada akhirnya dibarengi dengan munajat kepada Allah SWT. Semoga kita semua senantiasa dalam lindungan-Nya," tutup Firman.(bah/OH)


Daerah LAINNYA