Bontomarannu (Humas Gowa). Salah satu kegiatan bulanan yang rutin dilakukan di MTs Negeri Gowa adalah program Jumat Ibadah. Kegiatan yang diharapkan sebagai pendidikan karakter dan pembiasaan baik ini dilaksanakan pada, Jumat (8/9/2023).
Kegiatan Jumat Ibadah diawali dengan sholat dhuha secara berjamaah oleh ratusan siswa-siswi MTs Negeri Gowa bersama dengan dewan guru dan pegawai. Nampak khusyu', jemaah dhuha yang kali ini dilaksanakan di lapangan madrasah.
Muh. Fikri Zulni Ardana siswa kelas IX.2 yang bertindak sebagai penceramah dalam kegiatan tersebut mengajak seluruh jamaah untuk terus menjaga sholat yang merupakan kewajiban yang sangat penting dalam agama.
"Para hadirin dan teman-teman sekalian, mari kita semua menjaga kewajiban sholat ini karena sholat ini adalah tiang agama. Sehingga kalau sholat ini kita tinggalkan maka sama halnya kita merobohkan tiang agama itu," ajak Fikri.
Diakhir ceramahnya, Fikri menutup dengan mengungkapkan kalimat-kalimat hikmah yang disebutnya merupakan inspirasi dari gurunya, Nurhayati.
"Doa tanpa usaha adalah sebuah kebohongan dan usaha tanpa doa adalah sebuah kesombongan," pesan Fikri menutup ceramahnya dan disambut aplause dari hadirin.
Sementara itu, Wakamad Kesiswaan yang mewakili Kepala MTs Negeri Gowa, Nurbaeti Halik mengungkapkan terima kasih dan apresiasinya kepada OSIM dan Rohis MTs Negeri Gowa sebagai pelaksana kegiatan.
"Luar biasa kalian bisa menggelar kegiatan yang sangat bermanfaat ini. Terus dijaga dan ditingkatkan sehingga kegiatan-kegiatan kedepan akan semakin baik dan menarik," tutur Nurbaeti.
Diungkapkannya pula bahwa kegiatan Jumat Ibadah ini selain sebagai program pembinaan karakter dan pembiasaan-pembiasaan baik di lingkungan madrasah juga sebagai wadah untuk melatih dan membina bakat para siswa.
"Di kegiatan Jumat Ibadah ini, dberikan kesempatan seluas-luasnya kepada siswa-siswi baik itu sebagai MC, Tilawah Al Qur'an maupun sebagai Penceramah semua dari siswa-siswi. Maka tentu ini adalah kesempatan yang bagus untuk mengembangkan bakat dan kemampuan kita," tutur Nurbaeti. (SN/OH)
Daerah
Kegiatan MTsN Gowa
Jumat Ibadah, Cara Siswa MTsN Gowa Unjuk Bakat Diri
- Jumat, 8 September 2023 | 11:00 WIB