Makassar (Humas Jeneponto) Di kegiatan Media Gathering soal Haji yang dihadiri oleh Kakanwil Kemenag. Kabag Tata Usaha dan kabid PHU dan seluruh Kepala Seski PHU serta Humas Kab/Kota serta awak beberapa media yang di berada di kota makassar,
Dari uraian Kabid PHU Kanwil Kemenag Sulsel H. Ikbal , menjelaskan proses penetapan Biaya Penyelenggaraan ibadah musim haji 2024 M. Biaya Penyelenggaraan ibadah Haji diakibatkan diantaranya asumsi nilai tukar USD/Dollar 15.600. yang tinggi dan SAR/Real 4.160.
Juga disinggung transportasi dan akomodasi Jemaah serta layanan konsumsi , masa tinggal 41 hari , dan layanan konsumsi selama di Madinah 27 Kali , dan Di Makkah 84 Kali termasuk di Arafah, Muzdalifa dan mina( Armuzna) . Disamping itu pula membahas rektrutmen calon petugas haji pada 12 Desember 2023.
Sambung Kabid PHU bahwa kuota haji 2024 , Sul Sel Sulsel mendapatkan jatah sebanyak 8.133 jamaah. Dari ribuan kuota tersebut Kab Jeneponto mendapatkan Kuota 324 calon jemaah dari total waiting list 12.849.
Dan diantara yang hadir Turut pula Kasi PHU Kabupaten Jeneponto H Mukti Ali dan Haji Fahriah turut menghadiri kegiatan yang dilaksanakan Bidang Panyelenggaraan Haji Dan Umrah Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sul Sel. sabtu, 02/12/2023 bertempat di Lantai II Aula Kanwil Kemenag Sulsel, makassar. (HF)