Enrekang (Humas Enrekang) Kamis tanggal 21 Desember 2023 pukul 08.20 Wita di Lapangan upacara Mapolres Enrekang Jln. Sultan Hasanuddin No.40 Lingk. Bamba Kel. Puserren Kec. Enrekang Kab. Enrekang telah dilaksanakan "Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2023 Tingkat Polres Enrekang" dalam rangka Pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Bertindak Sebagai Pimpinan Apel : AKBP Dedi Surya Dharma (Kapolres Enrekang). Hadir pada kegiatan tersebut antara lain Letkol Inf Augustiar Adinegoro (Dandim 1419/Enrekang), Padeli(Kepala Kejaksaan Negeri Enrekang), Sutrisno(Asisten 1 Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat mewakili Bupati Enrekang), H. Ramli Rasyid (Kepala Kantor Kementerian Agama Enrekang), Arsil Bagenda (Kalaksa BPBD Kab. Enrekang), Burhanuddin (Kepala Satpol PP dan Damkar Enrekang), Mahmuddin (Kadis Perhubungan Enrekang), Syahril Pawakkari (Sekertaris mewakili Kadis Kesehatan Enrekang), Para PJU Polres Enrekang dan Perwira Kodim 1419/Enrekang.
Adapun peserta Apel berasal dari Anggota Kodim 1419/Enrekang 1 SST, Anggota Polres 3 SSR (Gabungan Satuan Sabhara, Lantas, Intel), Anggota Satpol PP 1 SSR, Anggota Dishub 1 SSR, Anggota BPBD 1 SSR, Anggota TRC Dinkes Enrekang 1 SSR dan Anggota Pramuka 1 SSR.
Amanah Kapolri yang dibacakan oleh pimpinan apel (Kapolres Enrekang) yang pada intinya bahwa Apel Gelar Pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarpras yang akan digunakan selama pelaksanaan operasi, sehingga diharapkan seluruh kegiatan pengamanan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (NATARU) dapat berjalan dengan optimal.
Pengamanan Nataru merupakan tugas rutin yang harus kita pastikan berjalan aman, nyaman dan lancar, sebagimana penekanan Presiden Joko Widodo bahwa “Natal dan
Tahun Baru ini rutinitas tetapi apapun harus direncanakan, harus dipersiapkan, utamanya yang berkaitan dengan transportasi, pasokan dan distribusi bahan pokok”.
Oleh sebab itu, dalam rangka pengamanan Nataru, Polri didukung TNI, K/L, Pemda, Mitra Kamtibmas dan Stakeholder terkait menggelar operasi kepolisian terpusat dengan sandi “Operasi Lilin 2023” selama 12 hari , mulai tanggal 22 Desember 2023 s.d 2 Januari 2024.
Operasi ini melibatkan 129.923 personel yang terdiri dari TNI - Polri serta stakeholder terkait lainnya yang ditempatkan pada 1.668 pos pengamanan, 670 pos pelayanan, 113 pos terpadu untuk menjamin keamanan 49.676 objek pengamanan.
Pada pengamanan perayaan malam Tahun Baru, lakukan Pengamanan pada setiap giat keramaian dengan maksimal, terutama yang melibatkan massa dalam jumlah yang besar. Selain itu, lakukan pengaturan lalu lintas dan pengamanan pada lokasi kegiatan secara humanis serta tingkatkan pengawasan distribusi handak komersial maupun petasan agar kegiatan berjalan dengan aman.
Terkait bencana alam, siapkan Tim tanggap bencana, rehabilitasi dan sarpras pendukung pada jalur rawan longsor, pelabuhan serta lokasi wisata alam. Tingkatkan juga edukasi kepada masyarakat dan koordinasi dengan BMKG untuk melakukan sosialisasi informasi cuaca, sehingga kita mampu memberikan qick response guna memitigasi dampak bencana.
Selanjutnya hal yang paling penting adalah terus tingkatkan Sinergitas dan Soliditas selama pelaksanaan tugas, karena hal tersebut merupakan kunci utama keberhasilan operasi.
Terakhir, saya mengucapkan "Selamat Natal 2023 dan Tahun Baru 2024". Semoga cahaya dan cinta kasih tuhan senantiasa menyelimuti relung hati kita semua sehingga melahirkan semangat serta harapan baru, demi mewujudkan visi Indonesia EMAS 2045. (bob)