Kakan Kemenag Barru Hadiri Peringatan Isra Mi'raj di Masjid Agung

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Barru, (Humas Barru) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barru, Dr. H. Jamaruddin, M.Ag, menghadiri Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Agung Nurul Iman Kabupaten Barru, Senin (15/3) ba'da magrib.

Peringatan Isra' Mi'raj secara sederhana dilaksanakan dalam bentuk pengajian. Pembawa hikmah Isra mi'raj oleh Al-Mukarramah Anregurutta Prof.Dr.HM. Faried Wadjedy, LC,MA selaku Ketua MUI Kab.Barru.

Melalui kesempatan itu, Kakan Kemenag H. Jamaruddin memperkenalkan diri selaku Kepala Kantor kementerian Agama Kabupaten Barru yang baru menjabat sebulan lebih kepada Jamah tetap Masjid Agung.


Dalam sambutannya, mantan Kakan Kemenag Pangkep 8 tahun itu mengutip terkait perjalanan suci yang dilakukan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa di Palestina hingga naik ke sidratul muntaha di langit ketujuh hanya dalam satu malam, pada 27 Rajab.

"Isra dan Miraj adalah bukti kekuasaan Allah mampu melampaui segalanya tanpa terbatas ruang dan waktu. Miraj dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW sebagai gambaran insan kamil (manusia sempurna) yang mencapai titik penghambaan mutlak kepada Tuhannya,"ucap Kakan Kemenag.

Malam ini kita akan memperingati isra'mi'raj Nabi Muhammad SAW, mudah-mudahan dengan peringatan ini kita mendapatkan hikmah dan akan menjadi energi bagi kita semua untuk menguatkan komitmen keimanan kita terlebih ditengah-tengah pandemi covid-19 ini,"kata H. Jamaruddin mengakhiri sambutannya. (top)


Daerah LAINNYA