Makassar (Humas Enrekang) Lantai Empat Gedung PHU Kanwil Kemenag Provinsi Sulsel tempat pelaksanaan Rapat Koordinasi Pembahasan Serapan dan Evaluasi Anggaran Semester Satu Tahun Anggaran 2022 yang di hadiri Kakanwil Kemenag Sulsel, Kabag TU, Kabid, Kakan Kemenag se Sulsel dan Perencana.
Kegiatan Rakor Serapan dan Evaluasi Anggaran dibuka langsung Kakanwil Kemenag Sulsel KH. Khaeroni. Adapun tujuan kegiatan tidak lain untuk mengetahui dan menelaah secara mendalam kegiatan-kegiatan yang sementara berjalan dan yang telah di laksanakan.
Kegiatan ini pula untuk mengetahui kendala yang di hadapi serta mencari jalan keluar bersama, sehingga pelaksanaan kegiatan yang akan di laksanakan dapat berjalan sesuai dengan perencanaan. Selain hal tersebut Rakor juga bertujuan untuk memetakan kegiatan DIPA yang belum terlaksana atau yang tidak dapat dilaksanakan yang berimbas pada revisi anggaran.
Sampai hari ini, Senin 08/08/22, capaian anggaran yang terealisasi baru mencapai 61 persen ucap Kasubag TU Kanwil Kemenag Provinsi Sulsel Ali Yafid mengawali sambutannya. Ia juga menyampaikan kepada peserta Rakor agar melakukan percepatan realisasi anggaran. Untuk Kemenag Kabupaten Kota yang masih berada dalam zona merah akan diinformasikan melalui di grup WA, sehingga harus bekerja secara maksimal agar dapat keluar dari zona merah.
Selain pembahasan anggaran, dalam Rakor juga dilakukan penandatanganan perjanjian kerjasama antara Kanwil Kemenag Provinsi Sulsel dengan Bank Mandiri Tbk. Pertemuan diakhiri dengan pembahasan tentang pelaksanaan Kemah Merdeka yang rencananya akan di gelar di Kabupaten Gowa tepatnya di Pakkatto. (bob)