Kakan Kemenag Sidrap Ingatkan Catin Bijak Bermedsos

Kakan Kemenag Sidrap Ingatkan Catin Bijak Bermedsos

Wanio (Humas Sidrap) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang Ingatkan Calon Pengantin (Catin) bahaya media sosial, ia berharap Catin Bijak dalam Bermedsos

"Tidak sedikit Keluarga berantakan dan sampai berakhir pada perceraian disebabkan oleh Media Sosial, jadi saya wanti wanti para Catin kiranya berhati hati dalam ber media sosial,"Ucap Muhammad Idris Usman

Hal tersebut disampaikan Kakan Kemenag Sidrap kepada peserta Bimbingan Perkawinan (Bimwin) Angkatan V bertempat di KUA Kecamatan Panca Lautang, Jum'at (13 Mei 2022)

Muhammad Idris Usman menyebutkan bahwa Media Sosial sebenarnya berkepala dua artinya ada sisi positifnya dan ada sisi negatifnya, langgenggnya hubungan keluarga tergantung pada komitmen kita bersama pasangan dalam menghadapi setiap permasalahan yang ada.

Kakan Kemenag Sidrap berharap seluruh Catin dapat memahami perasaan dan karakter pasangan masing masing, hindari hal hal yang dapat menimbulkan kecurigaan utamanya di media sosial.

"Mengarungi bahtera rumah tangga pasti tak lepas dari masalah, maka dari itu mari menguatkan komitmen dalam membangun rumah tangga, selesaikan masalah dengan kepala dingin jangan lantas dengan emosi,"Pesannya

Selain materi dari Kakan Kemenag Sidrap, peserta Bimwin juga menerima materi dari Kepala KUA Kecamatan Panca Lautang serta materi dari Dinas Kesehatan dan Pengendalian Penduduk Kabupaten Sidenreng Rappang terkait kesehatan reproduksi.


Daerah LAINNYA