Kakan Kemenag Toraja Utara Apresiasi inisiatif Panitia KKG MGMP

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Toraja Utara - Humas. Kakan Kemenag Toraja Utara, P. L. Gasong, M. Th, M. Adm, SDA hadir dan memberikan arahan pada hari Kedua Kegiatan KKG/MGMP Pendidikan Agama Kristen Tingkat SD/SMP Kec. Sanggalangi, Buntao, Rantebua, dan Nanggala (SANGBUANA). Kamis, 04/09/2020.






Kakan kemenag memberi apresiasi kepada Pengawas dan Seksi Pendidikan Agama Kristen, yang mengambil inisiatif untuk memilih menggunakan Museum Pongtiku pada pertemuan kali ini dan berharap kedepannya untuk tetap menjalin kerjasama yang baik dengan pihak pengelolah museum terlebih terkait dengan proses pembelajaran anak didik.

"Puji Tuhan kita masih diberi kesempatan dan kesehatan untuk berjumpa kembali di tengah Pandemi yg bukan hanya berdampak bagi kita tapi seluruh dunia merasakannya diberbagai aspek kehidupan terlebih khusus di bidang pendidikan, oleh sebab itu mari sebagai guru untuk selalu mengingatkan tentang penerapan protokoler kesehatan baik di sekolah maupun di masyarakat", ungkap Kakan Kemenag.

Terakhir, Kakan Kemenag juga mengingatkan tentang aturan baru tatap muka di sekolah sesuai dengan kebijakan Pemerintah "oleh karena itu saya berharap untuk tidak terlalu membebani anak-anak dengan memberikan pembelajaran yang sesulit mungkin, kreatifitas dan inovasi sangat diperlukan sehingga anak didik kita bisa mencintai, menikmati proses pembelajaranya, dan dalam penilaian berikanlah nilai-nilai motifasi agar bisa membangun semangat anak didik kita" pesan Kakan Kemenag Torut.






"Tetap patuhi protokol kesehatan, Jangan patah semangat dan ambil hikma dari Pandemi ini", tutup Kakan Kemenag.


Daerah LAINNYA