Kegiatan IPARI Gowa

Kakankemenag Bahas GEBRAK KUA Saat SAPA IPARI Gowa

Kakankemenag Gowa saat membuka kegiatan

Sungguminasa (Humas Gowa). Pokjaluh atau kelompok Kerja Penyuluh Agama yang pada 26 Mei 2023 telah berubah nama menjadi Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI) melalui kongres Penyuluh Agama se-Indonesia. Sulawesi Selatan sendiri diwakili oleh ketua Pokjaluh Propinsi, Dr. Usman Ahmad dan Ketua Tim Penyuluh Kanwil Kementerian Agama Sulsel, Ambo Tuo.

Di penghujung Bulan Mei menggelar, IPARI Kabupaten Gowa pun menggelar kegiatan Sarapan Bersama Penyuluh Agama (SAPA) di Masjid Al Amanah Kantor Kemenag Gowa pada Rabu, (31/5/2023).

SAPA dibuka langsung oleh Kakankemenag Gowa, H. Aminuddin didampingi Kasi Bimas Islam, Sardy Yoelfa. Dalam arahannya Kakankemenag menyampaikan beberapa strategi dan metode yang mumpuni dalam pelaksanaan tupoksi Penyuluh yang berbasis di KUA dan masyarakat wilayah Kerja, yang merupakan gerakan mendukung program GEBRAK KUA.

Sebagai mantan Penyuluh Agama Terbaik se-Sulawesi Selatan, Kakankemenag memberikan banyak tips bagi penyuluh saat menghadapi masyarakat binaan.

GEBRAK KUA Gowa prakarsa Kakankemenag Gowa itu merupakan induk kegiatan IPARI Gowa di bawah pimpinan Dr. Hj. Masniati. Dan dengan sangat alot dibahas penuh antusiasme dari Penyuluh Agama Islam se-Kab Gowa dalam SAPA tersebut.

Dalam kegiatan SAPA tersebut dilanjutkan pembahasan program-program IPARI antara lain :
1. Pastikanmi di Sekolah yakni Program Penyuluh Agama Islam Terapkan Mengaji di Sekolah tingkat SMA dan SMP se-Kab Gowa.
2. Munaqasyah dan Wisuda Kelompok Bimbingan Penyuluhan Kategori Dewasa Binaan Penyuluh Agama Islam.
3. SAPA Kelompok Khusus (Pengemis, Pengamen, Disabilitas)
4. Pameran UMKM Binaan Penyuluh Agama Islam
5. Kerjasama Lintas Sektoral pada instansi pemerintah dan swasta
6. Seminar/Lokakarya

Kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang dimulai dari KUA oleh penyuluh Agama Islam dan sebagian besar dari program tersebut merupakan arahan dan amanah dari Kasi Bimas Islam, Sardy Yoelfa sebagai penggerak utama dan Bapak Penyuluh Agama Kabupaten Gowa.(niamas/OH)


Daerah LAINNYA