Kamad MTs.4 Serahkan Surat Keputusan GTT dan PTT Tahun Anggaran 2023

SK. PTT dan GTT MTs.N.4 Jeneponto sudah di tangan

Kapita, (Humas_MTsN 4 Jeneponto) Rabu (08/02/2023) Kepala  MTsN 4 Jeneponto, Musthova Kamal,  di dampingi oleh Kepala Urusan Tata Usaha Muhammad Rudi menyerahkan Surat Keputusan (SK) secara langsung kepada 15 Pegawai GTT dan PTT MTs N 4 Jeneponto, bertempat di  Ruang  MTsN 4 Jeneponto. Acara penyerahan ini turut dihadiri oleh Kakankemenag Kab Jeneponto H. Saharuddin, Kasi Diniyah dan Pondok Pesantren, Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kemenag Kab.Jeneponto dan Seluruh Guru dan Pegawai ASN MTsN 4 Jeneponto

Kepala Madrasah MTsN 4 Jeneponto Musthova Kamal Dalam sambutannya sebelum menyerahkan SK secara langsung kepada masing-masing GURU GTT dan PTT, Kepala Madrasah  menyampaikan bahwa Jangan berkecil hati menjadi seorang GTT/PTT, Nikmatilah sebuah proses yang berjalan kuncinya adalah kita harus bersabar..kita harus merasa bersyukur menjadi seorang tenaga Pendidik dan Kependidikan kita masih bisa mengembangkan Madrasah dan mengembangkan ilmu kita pada anak murid kita, Murid yang hebat berasal dari guru yang hebat… Selamat melaksanakan tugas kita dalam memajukan Madrasah menuju Madrasah yang Mandiri dan prestasi.

Lebih lanjut dalam Sambutannya Kakankemenag Kab.Jeneponto H.Saharuddin dalam sosialisasi Moderasi beragama juga mengapresiasi kinerja para guru selama bertugas di Madrasah, dirinya mengatakan transfer knowledge yang dilakukan guru kepada peserta didik, aliran pahalanya akan terus mengalir. Maka penting bagi guru untuk selalu mengupdate diri dengan ilmu pengetahuan dan penguasaan teknologi, melalui inovasi dan kreasi positif, sehingga berharap guru guru yang telah menerima SK ini untuk mengoptimalkan kinerjanya demi kemajuan madrasah dengan bekerja secara professional dan berintegritas 

Pada Kesempatan yang sama Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kemenag Kab.Jeneponto Hj. Jasmini

Menjelaskan terkait pentingnya Zakat dan Infaq untuk seluruh ASN dan Non ASN dimana hal ini Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kemenag Jeneponto Meminta Kepada Seluruh ASN dan Non ASN dapat berpartisipasi dalam Program Infaq untuk menyisihkan sedikit pendapatannya setiap bulannya karena Zakat, infaq, shadaqah, wakaf adalah ibadah yang memiliki dua dimensi, yaitu merupakan ibadah sebagai bentuk ketaatan kepada Allah (vertikal) dan sebagai kewajiban berhubungan baik terhadap sesama manusia (horizontal).

Dalam Kegiatan ini Secara Simbolis Kepala Madrasah Menyerahkan Langsung wakaf Al-Quran dari Guru dan Pegawai MTsN 4 Jeneponto kepada Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kemenag Kab.Jeneponto untuk dapat disalurkan kepada yang membutuhkan. (_Doddy/HF)

 


Daerah LAINNYA